Pemkot Palembang beri pinjaman tanpa agunan untuk UMKM

id Umkm,Usaha,Pelaku usaha,Pemkot palembang

Pemkot Palembang beri pinjaman tanpa agunan untuk UMKM

Ilustrasi UMKM

Palembang (ANTARA News Sumsel) - Sekretaris Daerah kota Palembang, Harobin Mustofa mengaku program unggulan dari pemerintah kota yakni pinjaman tanpa agunan untuk para usaha kecil mikro yang sulit mendapatkan modal. 

"Dengan adanya pinjaman tanpa agunan yang diberikan oleh pemerintah kota Palembang bekerjasama dengan bank pengkreditan rakyat palembang tentu pelaku usaha merasa sangat terbantu," ujarnya, Jumat. 

Dia mengatakan, pada tahun 2017 ada 1.000 UMKM yang terpilih mendapat pinjaman Rp3 juta dengan angsuran Rp250 ribu perbulan. Pada tahun ini target 4.000 UMKM.

"Satu tahun angsuran selesai, para UMKM cukup membayar pinjaman pokok tanpa bunga," katanya.

Bunga yang ditetapkan 18 persen pertahun disubsidi oleh pemerintah kota Palembang.

Kepala Dinas Koperasi dan UKM, ‎Ana Heriana menambahkan, bantuan pinjaman tanpa bunga ini telah disosialisaikan kepada para pelaku UMKM.

"Pinjaman ini hanya untuk yang memiliki usaha, yang usahanya sudah jalan ya. Bukan untuk yang baru membuka usaha," ujarnya.

Ada beberapa syarat yang harus dipenuhi pelaku UKM untuk mendapatkan bantuan ini, diantaranya memiliki KTP, Kartu Keluarga, dan rekening yang diserahkan melalui lurah dan kecamatan yang nantinya akan diverifikasi oleh BPR Palembang.

"Jadi tetap diverifikasi datanya, dicek lapangan oleh BPR Palembang. Ada berbagai macam usaha ya, tapi lebih didominasi usaha kuliner," katanya. 

Dia berharap, pelaku UMKM dapat memanfaatkan pinjaman dengan sebaik-baiknya. Terlebih taat dalam membayar angsuran setiap bulannya.

"Jangan kecewakan kami yang sudah memberikan kepercayaan. Kalau angsuran lancar, mungkin bisa meminjam dengan jumlah yang lebih besar," ungkapnya.