Semua keluarga korban pesawat jatuh sudah diberangkatkan

id keluarga korban, pesawat jatuh,lion air,jawa barat

Semua keluarga korban pesawat jatuh sudah diberangkatkan

Dok.(ANTARA/Martha Simanjuntak) (ANTARA/Martha Simanjuntak/)

Pangkalpinang (ANTARA News Sumsel) - Sebanyak 106 keluarga korban kecelakaan pesawat Lion Air JT 610 yang jatuh di perairan Tanjung Karawang Jawa Barat sudah diberangkatkan, untuk pengambilan data dan identifikasi terkait identitas korban.

"Hingga kemarin kita sudah memberangkatkan 106 keluarga korban, 104 dewasa dan 2 balita dari 69 keluarga penumpang yang menetap di Babel," kata Pjs Airport Manager Lion Air, Dedy Setiawan, di Pangkalpinang, Rabu.

Ia mengatakan, dari 69 data korban yang menetap di Babel khususnya Pangkalpinang, semua keluarga korban sudah diberangkatkan, untuk kepentingan pengambilan data dan identifikasi terkait korban.

"Semua keberangkatan keluarga korban difasilitasi oleh maskapai Lion Air karena ini untuk kepentingan mengenali korban, mengingat mereka anggota keluarga," ujarnya.

Setelah memberangkatkan 106 keluarga korban, maskapai Lion Air juga memfasilitasi kepulangan keluarga korban yang ingin kembali ke Pangkalpinang jika urusan data dan identifikasi selesai. Dan ada tiga orang dari dua keluarga yang rencananya akan kembali ke Pangkalpinang.

"Untuk kepulangan keluarga korban juga kita fasilitasi. Hari ini ada tiga orang dari dua keluarga korban yang akan kembali ke Pangkalpinang dengan penerbangan Lion Air JT 616 pukul 10.00 WIB dan Lion Air JT 218 pukul 11.50 rute Jakarta-Pangkalpinang," ujarnya.

Dedy menambahkan, maskapai Lion Air juga memfasilitasi pengembalian jasad korban jika ada keluarga korban yang mengusulkan. "Kita juga memfasilitasi pengembalian jenazah korban jika ada anggota keluarga yang mengusulkan," ujarnya.