Jumlah wisman ke Sumsel meningkat 90,97 persen

id wisatawan,beritasumsel,berita palembang,berita sumsel,wiswan ke palembang,berita antara,Badan Pusat Statistik Sumatera Selatan, Endang Tri Wahyuningsi

Jumlah wisman ke Sumsel meningkat 90,97 persen

Wisatawan yang berasal dari Pakistan menikmati keindahan pulau Kemaro. (ANTARA News Sumsel/Susilawati/Ang/18)

Palembang (ANTARA News Sumsel) - Jumlah wisatawan mancanegara yang datang ke Sumatera Selatan pada Agustus 2018 ini mengalami peningkatan sebesar 90,97 persen dibandingkan Juli 2018.

Kepala Badan Pusat Statistik Sumatera Selatan, Endang Tri Wahyuningsih di Palembang, Senin mengatakan, jumlah wisman yang berkunjung di Sumsel melalui pintu masuk Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang pada Agustus 2018 sebanyak 2.263 orang atau naik sebesar 90,97 persen dibanding Juli 2018.

Menurut dia, meningkatnya jumlah wisman ke Sumsel itu antara lain dengan adanya pelaksanaan Asian Games pada Agustus 2018 lalu.

Ia menyatakan, jika dibandingkan dengan Agustus 2017 jumlah wisman yang datang juga mengalami peningkatan sebanyak 845 orang atau sebesar 59,59 persen.

Peningkatan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara pada Agustus 2018 dibanding Juli 2018 secara absolut yang paling besar berasal dari negara Malaysia sebanyak 220 orang dan diikuti Singapura yang naik sebanyak 186 orang.

Secara persentase yang paling besar peningkatannya bila dibandingkan dengan bulan sebelumnya berasal dari negara Malaysia dan Singapura masing-masing naik sebesar 32,93 persen dan 108,77 persen.

Apabila dibandingkan dengan Agustus 2017 juga terjadi peningkatan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara sebesar 59,59 persen dengan peningkatan yang paling banyak berasal dari negara Singapura yang naik sebanyak 158 orang atau 79,40 persen dan negara Malaysia naik sebanyak 120 orang atau 15,63 persen.

Kunjungan wisman pada Agustus 2018 ini yang paling banyak berasal dari negara Malaysia yaitu 888 orang atau sebesar 39,24 persen dan negara Singapura sebanyak 357 orang atau 15,78 persen, ujarnya.

Sementara lanjutnya, tingkat penghunian kamar (TPK) hotel berbintang di Sumsel pada Agustus 2018 mencapai rata-rata 62,35 persen atau naik 3,82 poin dibanding TPK hotel Juli 2018 sebesar 58,53 persen.

Sementara bila diamati menurut klasifikasi hotel ternyata pada Agustus 2018 TPK hotel bintang lima mencapai 95,11 persen dan merupakan TPK hotel tertinggi dibanding kelas hotel berbintang lainnya.

Sedangkan TPK hotel terendah adalah hotel bintang satu yang mencapai 51,51 persen, tuturnya.

Rata-rata lama menginap tamu asing pada Agustus 2018 adalah 5,42 hari mengalami penurunan sebesar 1,33 hari jika dibandingkan dengan rata-rata lama menginap tamu asing Juli 2018, katanya.