Harga ayam potong di Palembang berangsur turun

id ayam potong,ayam,harga ayam,sembako,pasar tradisional,pasar,sumsel,palembang,viral,berita,info,emak-emak

Harga ayam potong di Palembang berangsur turun

Harga ayam potong di Palembang berangsur turun, Jumat (7/9). (ANTARA News Sumsel/Deny Wahyudi/Erwin Matondang/18)

Palembang ( ANTARA News Sumsel ) - Harga ayam potong di sejumlah pasar tradisional berangsur turun dari harga diatas Rp32.000 perkilo saat ini turun menjadi Rp30.000 per kilogram.

"Untuk satu kilogram ayam potong saat ini harganya saya jual Rp30 ribu turun sebesar Rp2 ribu per kilogram dari sebelumnya," kata seorang pedagang ayam potong di Pasar 16 Ilir Palembang, Jul, Jumat.

Menurut Jul, sebagian besar pedagang ayam harga ayam potong sejak awal bulan september terus menurun dibandingkan bulan Agustus lalu yang sempat mencapai harga Rp40.000 perkilogram.

Meski harga ayam potong turun namun daya beli masyarakat justru ikut menurun.

Pedagang ayam potong di pasar 10 Ulu Palembang, Anto mengaku penurunan harga justru tidak disambut dengan naiknya penjualan dagangannya tetapi malah jumlah pembeli yang makin berkurang.

"Biasanya sekitar 60-70 kilogram ayam potong yang terjual setiap harinya. Sekarang ini paling hanya 15 kilogram ayam potong yang laku terjual," kata Anto kecewa.

Dia mengaku, tidak tahu secara pasti penyebab terjadinya penurunan minat beli konsumen padahal stok ayam potong cukup banyak dan harga yang terus menurun.