Asian Games - Timnas sepak bola putri Jepang libas Vietnam 7-0

id timnas jepang, timnas sepakbola putri, sepakbola wanita, asian games, jsc, gelora sriwijaya, bumi sriwijaya,timnas sepakbola putri vietnam

Asian Games - Timnas sepak bola putri Jepang libas Vietnam 7-0

Dokumen - Tim sepak bola wanita Jepang berfoto bersama pada pertandingan babak penyisihan Grup C melawan Thailand Asian Games 2018 di Stadion Bumi Sriwijaya, Palembang, Sumatera Selatan, Kamis (16/8). (ANTARA FOTO/INASGOC/Iwan Cheristian/Ful/18)

Palembang (ANTARA News Sumsel) - Tim Nasional Jepang melibas Vietnam dengan skor telak 7-0 pada pertandingan terakhir babak penyisihan Grup C Asian Games XVIII di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang, Selasa sore.

Kemenangan ini semakin memastikan Jepang sebagai juara grup C karena pada pertandingan sebelumnya mengalahkan Thailand 2-0. Sementara bagi Vietnam dipastikan juga lolos karena bisa menempati posisi kedua setelah pada pertemuan dengan Thailand meraih kemenangan tipis 3-2.

Jepang yang menyandang peringkat enam dunia memulai pertandingan sore itu dengan tempo yang sedang. Tim terbaik di Asia saat ini berdasarkan perangkingan FIFA ini seolah ingin membaca terlebih dahulu kekuatan lawan.

Alur bola sempat menggapai jantung pertahanan Jepang yang sontak membuat pemain Vietnam bersemangat di menit awal ini. Namun ketenangan pemain belakang Jepang membuat harapan negara wakil Asia Tenggara itu langsung kandas.

Seakan hanya menunggu waktu, gol pembuka Jepang langsung tercipta pada menit ke-4 melalui strikernya Sugasawa Yuika yang memaksimalkan tusukan dari sayap kiri. Tanpa banyak selebrasi Sugasawa langsung memungut bola.

Peluang demi peluang terus diciptakan melalui pemain Jepang, sementara sebaliknya Tim Vietnam yang menyandang peringkat 37 rangking FIFA ini, dibuat tidak ada pilihan selain merapat barisan. Praktis hanya setengah lapangan pertandingan yang terpakai pada pertandingan beda kelas itu.

Rapinya permainan Jepang dalam mengirimkan bola antarlini membuat Vietnam sulit berkembang. Apalagi Jepang unggul dalam pengusaan bola 63 persen berbanding 37 persen.?

Belum lagi kualitas individu pemain Jepang yang berkelas dunia sehingga pemain Vietnam selalu kalah dalam duel head to head perebutan bola. Pemain Jepang tidak lama dalam menyentuh bola, hanya satu hingga tiga kali saja kemudian langsung mengumpan.

Walhasil dengan permainan yang tertata itu, gol Jepang kembali tercipta tepatnya pada menit ke 16 oleh pemain gelandangnya Momiki Yuka.

Lantaran sulit mengembangkan pemaina dan selalu digempur dari sektor tengah, pelatih Vietnam Mai Duc Chung mengganti pemain belakangnya Bui Thanh Thuy dan memasukkan Chuong Thi Kieu.

Upaya ini juga tidak membuahkan hasil karena Jepang kembali mencetak gol pada menit ke-37 melalui kaptennya Nakajima Emi yang bermain sangat apik sore ini. Nakajima menyambar umpan silang di mulut gawang dan langsung mengeksekusi dengan cepat. Skor berubah 3-0 untuk Jepang.

Sejatinya pada akhir babak pertama ini, Jepang nyaris menambah keunggulan andai saja sepakan Sumida Rin tidak melesat di atas mistar gawang. Skor 3-0 ini bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, pelatih Jepang Takemoto Asako menarik pemain belakangnya Shimizu Risa dan memasukkan pemain depan Tanaka Mina. Baru berselang lima menit, Tanaka berhasil mencetak gol memanfaatkan umpan silang Masuya Rika. Skor berubah 4-0 untuk Jepang.

Pada menit berikutnya, Jepang semakin tak terhentikan dengan mencetak tambahan tiga gol. Gol kelima tercipta melalui kaki gelandangnya Masuya Rika pada menit 63, kemudian melalui strikernya Sugasawa Yuika pada menit 76, strikernya Tanaka Mina pada menit 88.

Pelatih Vietnam Mai Duc Chung mengatakan laga ini sangat berat bagi timnya karena menghadapi tim kandidat juara.

"Hasil ini memang mengecewakan tapi setidaknya kami senang bisa memetik banyak pelajaran dari Tim Jepang. Ini penting untuk tim kami yang akan bertanding di babak delapan besar. Yang jelas, pemain harus lebih bekerja keras lagi," kata Mai.

Sementara itu pelatih Jepang, Takemoto Asako mengatakan hasil ini sudah baik tapi pemain harus tetap berkonsentrasi karena lawan yang akan dihadapi di babak selanjutnya jauh lebih baik. Sepanjang pertandingan Jepang mampu menembakkan bola ke target sebanyak 20 kali dan menjadi tujuh gol, sementara Vietnam hanya mendapatkan kesempatan dua kali.

"Pemain harus tetap fokus karena target adalah meraih posisi juara di Asian Games," kata Takemoto.

Susunan Pemain:

Jepang : Yamashita Ayaka (gk), Shimizu Risa (Tanaka Mina/45), Miyake Shiori, Takagi Hikari (Sameshima Aya/72), Nakajima Emi (c), Sugasawa Yuika, Momika Yuka (Sakaguchi Moeno/58), Masuya Rika, Nakasato Yu, Sumida Rin, Kunitake Aimi.

Pelatih: Takemoto Asako

Vietnam : Tran Thi Kim Thanh, Tran Thi Hong Nhung (c), Nguyen Thanh Huyen (Bui Thuy An/62), Bui Thanh Thuy (Chuong Thi Kieu/25), Nguyen Thi Lieu, Pham Hai Yen, Nguyen Thi My Anh, Dinh Thi Thuy Dung, Nguyen Thi Van, Ha Thi Nhai, Nguyen Thi Thuy Hang.

Pelatih : Mai Duc Chung.  (D019).