Asian Games - Inasgoc dorong mobilisasi penonton di Palembang

id Inasgoc, asian games,mobilisasi penonton,penonton, jakabaring sport city,sjafrie syamsudin

Asian Games - Inasgoc dorong mobilisasi penonton di Palembang

Dokumen - Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin (kedua kiri) bersama Ketua Indonesia Asian Games Organizing Committee (INASGOC) Erick Thohir (kedua kanan) dan Wakil Ketua INASGOC Sjafrie Sjamsoeddin (kanan) (ANTARA News Sumsel/Nova Wahyudi/dol/18)

Palembang (ANTARA News Sumsel) - Wakil Ketua Umum Panitia Asian Games Indonesia INASGOC Syafrie Syamsudin mendorong dilakukannya mobilisasi terhadap penonton agar setiap pertandingan selalu ramai.

Syafrie di Palembang, Senin, seusai pantauan ke beberapa venue mengatakan, panitia di Palembang harus melakukan upaya khusus agar keramaian ini bisa terjadi di setiap pertandingan.

"Saya pantau tadi memang tidak banyak, karena ini hari kerja. Tapi akan berbeda di saat hari libur. Jadi antisipasi dari awal itu perlu, seperti diadakan pertemuan untuk memanajemeni keramaian ini. Bisa juga memberikan masukan dan arahan ke penonton agar aktif memberikan dukungan," kata dia.

Bukan hanya soal keramaian yang menjadi perhatiannya, Syafrie juga menyoroti soal penjualan tiket. Menurut jenderal TNI purnawirawan itu, sedapat mungkin dilakukan penyesuaian agar masyarakat Palembang semakin tinggi minatnya untuk membeli tiket pertandingan.

"Hari ini ada transisi mekanisme untuk memberikan kenyamanan ke masyarakat, bagi yang sudah membeli online bisa langsung jadi karcis, jadi tidak perlu ditukarkan lagi di tiket box yang ada di JSC," kat dia.

Dalam kunjungannya di hari ketiga pelaksanaan Asian Games ini, Syafrie memastikan bidang transportasi akan jauh lebih baik di hari mendatang mengingat telah dilakukannya koordinasi antara panitia INASGOC dengan petugas Dinas Perhubungan setempat.

Ia berharap keluhan terkait keterlambatan penjemputan akan semakin berkurang, demikian juga terkait keamanan. Menurut Syafrie, meski dilakukan pemeriksaan ketat di setiap akses masuk, hal itu tidak boleh mengabaikan kenyamanan.

Satu hal lain yang juga menjadi perhatiannya, yakni masih banyak ditemukan alat penunjuk arah dan tempat "way finding" yang tidak digunakan di venue-venue.

"Saya sudah minta diperiksa ke venue-venue lain, jika tidak digunakan ya distribusikan ke venue yang belum dapat," kata dia.

Syafrie mengunjungi Palembang untuk memastikan terkendalinya pelaksanaan Asian Games hingga hari ketiga. Dalam pantauannya, ia didampingingi Gubernur Sumsel Alex Noerdin.

Alex Noerdin mengatakan saat ini sudah dimobilisasi pelajar dan mahasiswa untuk menyaksikan pertandingan secara gratis. "Mereka hanya meninggalkan sekolah enam jam untuk menonton pertandingan. Saya rasa tidak masalah, ini juga bagus untuk pendidikan mereka," kata dia. (D019/b/a011)