Asian Games (Dayung) - Kano Slalom digelar di luar Palembang

id dayung,Asian Games,Kano Slalom,berita sumsel,berita palembang

Asian Games (Dayung) - Kano Slalom digelar di luar Palembang

Sejumlah atlet dayung Thailand berlatih di arena Jakabaring Rowing and Canoes di Jakabaring Sport City (JSC), Palembang, Sumatera Selatan. (ANTARA News Sumsel/Nova Wahyudi/dol/18)

Palembang (ANTARA News Sumsel) - Salah satu dari empat nomor cabang olahraga dayung yang diperlombakan dalam Asian Games XVIII, yakni kano slalom, akan digelar di luar Kota Palembang, Sumatera Selatan.

"Nomor perlombaan kano slalom (CSL) digelar di Majalengka, Jawa Barat, yang dijadwalkan berlangsung pada 21-23 Agustus 2018," kata Competition Manager of Rowing Edy Suyono ketika jumpa pers di Palembang, Sabtu.

Sementara tiga nomor perlombaan cabor dayung laiinya yakni rowing, kano sprint (CSP) dan perahu naga/traditional boat race (TBR) digelar di venue rowing Jakabaring Sports City (JSC).

Tiga nomor digelar di venue rowing JSC Palembang yakni nomor rowing dijadwakan berlangsung pada 19-24 Agustus, perahu naga/traditional boat race 25-27 Agustus, dan kano sprint 29 Agustus -1 September, kata Edy.

Menurut dia, secara keseluruhan, atlet dayung yang turun di Asian Games 2018 ini 395 orang putra dan putri yang berasal dari 24 negara anggota ARF (Asian Rowing Federation).

Atlet yang turun dalam cabang olahraga dayung ini, selain dari tuan rumah Indonesia, juga dari China, Jepang, Thailand, serta Korea Selatan dan Korea Utara.

Lomba dayung Asian Games 2018 memperebutkan 36 medali emas dari empat nomor dengan perincian rowing 15 emas, kano slalom (CSL) 4 emas, kano sprint (CSP) 17 emas, dan perahu naga/traditional boat race (TBR) 1 emas, ujar Competition Manager of Rowiing.