BUMN Hadir - Peserta SMN Jatim bertamu ke Rumah Limas

id smn,rumah limas,siswa mengenal nusantara

BUMN Hadir - Peserta SMN Jatim bertamu ke Rumah Limas

Siswa Mengenal Nusantara (SMN) Jawa Timur 2018 berkunjung ke Rumah Limas, Sabtu (18/8). (ANTARA News Sumsel/Fernando Tri Tanjung/Erwin Matondang/18)

....Rumah Limas ini beda dari yang lain, sangat terasa seninya, ukiran dan corak disetiap sudut rumah sangat artistik....
Palembang (ANTARA News Sumsel) - Peserta Siswa Mengenal Nusantara (SMN) Jawa Timur 2018 berkunjung ke Rumah Limas dan berkesempatan mengenal lebih dalam mengenai rumah adat Sumatera Selatan ini.

“Respon para peserta sangat antusias sekali berkunjung ke Rumah Limas ini,” kata Humas Rumah Limas Yeni di Palembang, Sabtu.

Ia berharap untuk kader bangsa dan anak muda khususnya peserta SMN dapat lebih menggali ilmu dan budaya dari setiap provinsi yang ada.

“Semoga peserta SMN ini dapat mengenal lebih banyak lagi dan mempertahan budaya serta keistimewaan dari setiap masing-masing daerah provinsi yang ada dari seluruh musantara salah satunya di provinsi Sumsel,” jelasnya.

Pendamping SMN dari Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur, Anang mengatakan melalui kunjungan ini diharapkan peserta SMN semakin mengetahui bahwa Indonesia ini sangat luas mulai dari budaya dan adatnya.

“Dari keberagaman adat dan budaya ini diharapkan peserta dapat lebih mencintai bangsa Indonesia, serta dapat menceritakan pengalamannya di Sumsel ini kepada teman-teman di daerahnya masing-masing,” ujarnya.

Salah satu peserta SMN Jatim asal Pamekasan Jawa Timur, Diah mengatakan sangat terpukau dengan Rumah Limas, mulai dari ukiran dinding, warna rumah, interior, dan sebagainya.

“Rumah Limas ini beda dari yang lain, sangat terasa seninya, ukiran dan corak disetiap sudut rumah sangat artistik,” tutupnya.