SMAN 3 wakili lomba sekolah sehat tingkat nasional

id SMAN 3,Lomba sekolah sehat,Sekolah

SMAN 3 wakili lomba sekolah sehat tingkat nasional

SMAN 3 Palembang menjadi wakil Sumsel dalam lomba sekolah sehat tingkat nasional 2018, Senin (23/7/18). (ANTARA News Sumsel/Deny Wahyudi/Erwin Matondang/18)

Palembang (ANTARA News Sumsel)- Tim Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Selatan melakukan penilaian terhadap SMA Negeri 3 Palembang sebagai wakil peserta lomba Sekolah Sehat Tingkat Nasional Tahun 2018.

"Kami melakukan penilaian sekolah sehat tingkat nasional terbagi menjadi dua kategori yakni best performance dan best skip man," kata ketua Tim Penilaian Agus Suharyanto di Palembang, Senin.

Dia mengatakan, penilaian best performance memiliki bobot penilaian lebih besar, sedangkan best skip man merupakan penilaian terhadap kinerja dan bahan pengajaran.

"Kami menilai sarana dan prasarana maupun kelengkapan yang lain. Kemudian menilai mutu tim pengajar dan tim pendukung untuk menilai sejauh mana perilaku hidup bersih dan sehat yang sudah di tanamkankan bahkan menjadi budaya di SMA Negeri 3 Palembang," jelasnya.

Dia mengaku untuk tahun 2018 ada 96 sekolah di Indonesia yang mengikuti seleksi sekolah sehat. Sekolah tersebut tersebar di 50 Kabupaten dan 26 Kota dari 25 provinsi.

Untuk jenjang lomba diikuti 23 Taman Kanak-Kanak, 24 jenjang Sekolah Dasar, 25 jenjang Sekolah Menengah Pertama, dan 23 jenjang Sekolah Menengah Atas.

Tim penilaian terdiri dari unsur Kementerian yakni Kementerian Dalam Negeri, Kementerian Kesehatan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan," ungkap Agus.

Sementara itu Kepala SMA Negeri 3 Purwiastuti Kusumastiwi berharap pihaknya dapat mengikuti lomba sekolah sehat ini semaksimal mungkin.

"Untuk persiapan mengikuti lomba sekolah sehat ini, kami melakukan usaha perbaikan dan melengkapi sarana dan prasarana sekolah," ungkap Purwiastuti.