Jadwal pertandingan SFC lawan Mitra Kukar digeser

id sriwijaya fcm,sfc,berita sumsel,berita palembang,berita antara,pertandingan liga indonesia,liga indonesia,mitra kukar vs sfwijaya fc,sriwijaya fc

Jadwal pertandingan SFC lawan Mitra Kukar digeser

Sriwijaya FC . (ANTARA)

Palembang (ANTARA News Sumsel) - Jadwal pertandingan Liga 1 Sriwijaya FC melawan Mitra Kukar terpaksa digeser dari tanggal 17 Juli 2018 menjadi 18 Juli 2018 di Tenggarong, Kalimantan Timur, karena kedua tim kesulitan mendapatkan tiket pesawat udara sejak dua hari lalu.

Sekretaris PT SOM Faisal Mursyid di Palembang, Senin, mengatakan, manajemen klub sudah mendapatkan persetujuan dari PT Liga Indonesia Baru (LIB) meski surat resmi akan menyusul.

"Sudah dapat kepastian hari ini bahwa diizinkan PT LIB, saya tadi siang berkomunikasi langsung via telepon. Tinggal tunggu surat resminya," kata dia.

Rombongan Sriwijaya FC sudah berangkat dari Palembang sejak Sabtu malam (14/7) untuk persiapan menghadapi Mitra Kukar di laga pekan ke-16. Seperti diketahui, penerbangan ke Tenggarong dari Palembang memang harus terlebih dulu transit di Jakarta.

Namun, hingga Minggu (15/7), skuat Sriwijaya FC masih tertahan di Jakarta. Sembari menunggu mendapatkan tiket, tim memilih hotel di dekat bandara.

"Kami sengaja mencari hotel di dekat bandara, dengan strategi jika ada yang dapat tiket langsung berangkat ke bandara. Rupanya tetap dapat tiketnya hari Selasa (17/8) juga, berangkatnya lima kali penerbangan, atau berangkatnya beberapa orang dulu secara bertahap," kata dia.

Akibat, perubahan jadwal itu, Sriwijaya FC juga mengajukan perubahan jadwal untuk pertandingan laga kandang melawan Arema yakni dari 21 Juli 2018 menjadi 22 Juli 2018.

"Kami menunggu surat balasan dari PT Liga dari surat permohonan yang kami kirim pada 16 Juli 2018," kata dia.

Sriwijaya FC dan Mitra Kukar sama-sama kesulitan mendapatkan tiket penerbangan ke Tenggarong karena pengaruh berakhirnya liburan sekolah.?

Bukan hanya Sriwijaya FC yang tertahan di Jakarta, Tim Mitra Kukar juga tertahan di Yogyakarta selama empat hari setelah melawan PS Tira (10/7) karena kesulitan tiket dan baru pulang pada Minggu pagi (15/7).