BBPOM gencarkan Stikerisasi Pangan Aman

id BBPOM,Stiker,Pangan

BBPOM gencarkan Stikerisasi Pangan Aman

Kepala BBPOM Pusat Penny K.Lukito menempelkan stiker pangan aman di Resto dan toko oleh-oleh Lenggok Kambang Iwak Palembang, Rabu (11/7/18). (ANTARA News Sumsel/Deny Wahyudi/Erwin Matondang/18)

Palembang (ANTARA News Sumsel)- Menjelang Asian Games BBPOM terus memeriksa sekaligus menempel Stikerisasi Pangan Aman disejumlah toko makanan dan oleh-oleh di Palembang termasuk Toko Lenggok di Kambang Iwak.

"Kami melaksanakan pemeriksaan pemetaan kuliner di toko oleh-oleh dan melakukan pemeriksaan pengamanan pangan terhadap produk yang di jual dengan menggunakan tes kit Formalin, Borax, Rhodamin B dan Methanil Yellow." kata Kepala BBPOM Pusat Penny K.Lukito di Palembang, Rabu.

Untuk penyuluhan keamanan pangan BBPOM melakukan stikerisasi terhadap 1.166 pelaku usaha/masyarakat diantaranya berupa usaha pempek, jasa boga, restoran, pedagang kaki lima, organisasi wanita, PKK dan lainnya.

"Dengan adanya stikerisasi pangan akan di lanjutkan ke seluruh sarana yang di petakan sampai dengan akhir Juli 2018," jelasnya.

Pemasangan Stiker pangan aman ini dilakukan kesekian kalinya dilakukan oleh BBPOM apalagi menjelang Asian Games 2018 di Palembang.

BBPOM berharap dengan stikerisasi ini tak hanya memberi kenyamanan kepada konsumen dalam berbelanja pangan tetapi juga kepada atlet atau official dari negara lain yang tidak menutup kemungkinan mengkonsumsi pangan selama di Palembang.

Baca juga: Pasang stiker tanda sentra pangan aman