Puluhan anggota polisi tetap berjaga amankan jalur mudik

id Patroli, jaga, polisi, jalur mudik, amankan, sumsel, oku

Puluhan anggota polisi tetap berjaga amankan jalur mudik

Dok. (Foto Antarasumsel.com/13/Feny Selly/Aw)

Baturaja (ANTARA News Sumsel) - Kepolisian Resor Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan, menerjunkan 78 personel untuk mengamankan jalur mudik Lebaran 2018, terutama di sejumlah titik Jalan Lintas Sumatera, wilayah hukum polres setempat.

"Hal tersebut dilakukan agar para pemudik lebih aman dalam melakukan perjalanan mudik Lebaran 2018," kata Kapolres Ogan Komering Ulu (OKU) AKBP NK Widayana Sulandari di Baturaja, Jumat (15/6).

Puluhan anggota polisi bersenjata itu, kata dia, mengawasi sejumlah kawasan rawan kejahatan, terutama di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) yang menjadi jalur padat pemudik.

Pengamanan tersebut dilakukan oleh jajaran Polres OKU hingga arus balik mudik Lebaran atau H+5.

"Perintah saya jelas, apa pun bentuk tindak kejahatan itu pelakunya harus segera tangkap. Kalau tidak mengindahkan peringatan petugas. tembak mati saja," tegasnya.

Sejauh ini, kata dia, jalur arus mudik di wilayah itu terpantau aman dan kondusif atau tidak ada gangguan keamanan hingga pelaksanaan Salat Id.

"Alhamdulillah, sejauh ini wilayah hukum Polres OKU terpantau aman dan kondusif," katanya.

Sebelum Lebaran 2018, jajaran Polres OKU mengamankan Res (21), satu dari lima tersangka yang diduga melakukan pungutan liar (pungli) di Jalinsum, Desa Gunung Meraksa, Kecamatan Pengandonan. 

Pelaku meminta sejumlah uang kepada korban Taufik Hidayat (38), karyawan swasta, saat melintas dengan kendaraan roda empat dari Jakarta menuju ke Kota Padang, Sumatera Barat.

Ketika tiba di tempat kejadian perkara, mobil korban mengalami kerusakan. Tidak lama berselang, korban didatangi lima pria yang tak dikenal. Mereka meminta uang keamanan kepada korban sebanyak Rp1.000.000,00.

"Pelaku sudah ditangkap. Namun, empat tersangka lainnya masih dalam pengejaran petugas," katanya.