Telkomsel siap layani lonjakan trafik idul fitri

id telkomsel,pelayanan trafik,arus mudik,pelayanan ramadhan

Telkomsel siap layani lonjakan trafik idul fitri

General Manager Sales Region Sumbagsel Telkomsel Gatot P Utomo (tengah) bersama General Manager ICT Operation Region Sumbagsel Ahmad Wahyudi dan Manager Service Service Quality Assurance Sumbagsel Telkomsel Akbar Mannaungi saat memberikan presentasi kesiapan jaringan Telkomsel hadapi Ramadhan dan Idul Fitri (ANTARA News Sumsel/Susilawati/I016/18)

Palembang (ANTARA News Sumsel) - Telkomsel siap melayani lonjakan trafik pada puncak bulan Suci Ramadhan dan Idul Fitri tahun 2018 ini untuk memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan.

"Kami siap untuk melayani mudik lebaran pada tahun ini," kata General Manager Sales Region Sumbagsel Telkomsel Gatot P Utomo yang didampingi General Manager ICT Operation Region Sumbagsel Ahmad Wahyudi di Palembang, Selasa sore.

Selain itu pihaknya juga mendirikan posko mudik lebaran pada tahun 2018 ini guna memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan di daerah Sumatera bagian Selatan.

Dalam menghadapi mudik lebaran, Telkomsel telah mengidentifikasi sebanyak 67 hotspot atau POI (Point of Interest) di wilayah Sumbagsel, kata General Manager ICT Operation Region Sumbagsel Ahmad Wahyudi.

Ia menyampaikan, untuk di Palembang sendiri lokasi-lokasi yang diprediksi akan mengalami lonjakan komunikasi yang cukup tinggi di masa Ramadhan dan lebaran yaitu Plaza Benteng Kuto Besak dan Masjid Agung serta mall.

Selain itu, pihaknya juga mendirikan posko siaga Ramadhan dan Idul Fitri (RAFI) tahun 2018 ini untuk memonitor penjualan, katanya.

Sementara Executive Vice President Telkomsel Area sumatera Paulus Djatmiko mengatakan, perusahaan itu telah melakukan peningkatan kualitas jaringan jauh hari sebelum Ramadhan guna memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan.

Ia menyampaikan, untuk menghadapi mudik lebaran, Telkomsel telah mengidentifikasi sebanyak 198 hotspot atau POI (Point of Interest) se-Sumatera yang meliputi bandar udara, terminal bus, stasiun kereta, dermaga, Rumah Sakit, area padat populasi, pasar tradisional, dan mal, di mana lokasi-lokasi tersebut diprediksi akan mengalami lonjakan komunikasi yang cukup tinggi di masa Ramadhan dan lebaran.

Untuk memaksimalkan kapasitas di lokasi-lokasi tersebut, Telkomsel menyiagakan sebanyak 10 unit compact mobile base station (Combat) atau mobile BTS untuk meningkatkan kenyamanan pelanggan dalam berkomunikasi dan mengakses data.

"Kami sengaja melakukan kesiapan jaringan sejak jauh hari sebelum memasuki bulan Ramadhan, agar kenyamanan pelanggan tetap terjaga. Ini adalah bentuk komitmen Telkomsel memberikan layanan terbaik, terutama di berbagai jalur dan lokasi yang akan dipadati pemudik maupun wisatawan, sehingga dapat memenuhi kebutuhan komunikasi pelanggan saat momen lebaran," ujarnya.

Trafik layanan data atau payload pada puncak Ramadhan dan Idul Fitri (RAFI) tahun ini diproyeksi sekitar 3,6 terabyte atau naik lebih 49 persen dibandingkan puncak RAFI tahun lalu.

Sementara itu, trafik layanan suara pada puncak Ramadhan dan Idul Fitri tahun ini diproyeksi lebih dari 496 juta menit per hari, sedangkan trafik SMS diperkirakan menembus lebih dari 68 juta SMS perhari pada puncak RAFI kali ini, katanya.