Infrastruktur Asian Games selesai akhir Juni

id asian games,infrastruktur asian games,jakabaring,gubernur sumsel,alex noerdin

Infrastruktur Asian Games selesai akhir Juni

Arena Bowling Center Jakabaring yang dilengkapi dengan peralatan canggih dan gedung yang memadai siap digunakan pada pelaksanaan Asian Games 2018 mendatang. (Sumsel ANTARA News/Feny Selly/Ang/18)

Palembang (ANTARA News Sumsel) - Pengerjaan nfrastruktur Asian Games 2018 ditargetkan sudah selesai semua pada Akhir Juni sehingga bisa digunakan pada event olahraga tersebut.

Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin menyampaikan hal tersebut di Palembang, Selasa saat ditanya mengenai kesiapan venue olahraga panjat tebing yang akan digunakan pada Asian Games 2018.

Menurut dia, panjat tebing itu peralatannya sudah datang semua dan pemasangannya dilakukan secara bertahap.

Jadi, bisa dipasang di sini dulu, sebab tidak bisa sekaligus pemasangan peralatannya, katanya.

Sementara untuk venue menembak, juga seluruh peralatannya sudah datang, tetapi kuncinya masih belum diserahkan, karena belum selesai administrasinya di Kementerian Pemuda dan Olahraga.
Menko PMK Puan Maharani (tengah) didampingi Gubernur Sumsel Alex Noerdin (kiri)  berbincang saat meninjau arena shooting range atau menembak Jakabaring Sport City (JSC) Palembang,Sumsel, Senin (14/5). Kunjungan Puan Maharani ke kawasan JSC khusus untuk memastikan kesiapan Venue yang akan digunakan pada perhelatan olahraga se-Asia Asian Games 2018 mendatang. (Sumsel ANTARA News Sumsel/Feny Selly/Ang/18)

"Insya Allah pada akhir Juni 2018 nanti infrastuktur sudah selesai semua," ujarnya.

Sekarang ini kawasan Jakabaring Seport City sedang dalam tahap penyelesaian, seperti perbaikan jalan dan menanam rumput dan sebagainya.

Sebanyak 13 cabang olahraga Asian Games 2018 akan dipertandingkan di Palembang, Sumatera Selatan.

Berdasarkan pantauan seperti di venue boling, tampak para pekerja sedang melakukan penataan di halaman venue tersebut untuk dipercantik.