Disperindag Sumsel pantau harga sembako

id disperindag,pantau harga,harga sembako,sembako,kebutuhan pokok,operasi pasar

Disperindag Sumsel pantau harga sembako

Sejumlah petugas Bulog melayani warga yang membali barang kebutuhan pokok pada Operasi Pasar Bulog Divre Sumsel-Babel di Pasar Lemabang, Palembang. (ANTARA News Sumsel/Feny Selly/17/i016)

Palembang  (ANTARA News Sumsel) - Dinas Perdagangan Sumatera Selatan terus memantau harga kebutuhan sembilan bahan pokok guna mengantisipasi bila harga mengalami kenaikan.

"Kami akan terus memantau kebutuhan bahan pokok yang dijual di pasar terutama di Kota Palembang sehingga dapat mengantisipasi bila terjadi harga di luar batas normal," kata Pelaksana Tugas Kepala Dinas Perdagangan Sumsel Yustianus di Palembang, Senin.

Dia mengatakan, khusus untuk tiga kebutuhan pokok seperti beras, gula dan minyak sayur harganya harus selalu terkendali.

Sebab ketiga kebutuhan pokok itu sangat dibutuhkan bagi masyarakat sehingga bila terjadi kenaikan di luar batas normal dapat segera diantisipasi, ujar dia.

Pihaknya juga nanti akan melakukan operasi pasar bila terjadi lonjakan harga yang cukup tinggi.

Oleh karena itu pemantauan harga di pasar sangat penting karena beberapa bulan lagi Ramadhan akan tiba.

Menurut dia, biasanya bila menghadapi bulan puasa dan lebaran harga akan naik sehingga itu harus dikendalikan.

Selain itu pihaknya akan berkoordinasi dengan Perum Bulog untuk mengetahui persediaan beras baik di gudang maupun di agen.

Memang untuk harga beras masih normal berkisar Rp9.500 hingga Rp12. 500 perkilogram.

"Yang jelas harga jangan sampai naik terlalu tinggi karena itu akan berpengaruh terhadap masyarakat terutama yang keluarga prasejahtera," tambah dia.