Baznas OKU salurkan bantuan hewan ternak

id kambing,hewan ternak,bantuan baznas,berita sumsel,berita palembang,warga kurang mampu,warga miskin

Baznas OKU salurkan bantuan  hewan ternak

Dokumentasi - Petani menggendong anak kambing. (ANTARA FOTO/FB Anggoro/kye/17.)

Baturaja (ANTARA News Sumsel\) - Badan Amil Zakat Nasional Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan, menyalurkan bantuan tiga kambing untuk Rusumansyah warga tidak mampu di Kecamatan Lubuk Raja kabupaten setempat.

"Pemberian bantuan hewan ternak berupa tiga ekor kambing kali ini kami berikan untuk Rusumansyah warga Desa Batu Raden, Kecamatan Lubuk Raja," kata Wakil Ketua Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Ogan Komering Ulu (OKU), Abdul Karim di Baturaja, Kamis.

Dia menjelaskan, bantuan tiga ekor hewan ternak itu terdiri atas dua kambing jantan dan satu betina. Bantuan tersebut guna dipelihara agar berkembang sehingga dapat menjadi usaha peternakan.

"Bantuan ini hewan ternak ini diberikan bagi masyarakat miskin melalui program OKU Makmur," katanya.

Program OKU Makmur ini, kata dia, bersumber dari penghimpunan dana Zakat, Infak dan Sedekah (ZIS) para Pegawai Negeri Sipil Pemkab OKU dan pihak perusahaan serta masyarakat perorangan yang dikumpulkan melalui Baznas setempat.

"Dana ZIS yang telah terkumpul disalurkan lagi bagi masyarakat yang berhak menerimanya melalui beberapa program Baznas salah satunya OKU Makmur ini," katanya.

Dia mengemukakan, selama Januari hingga Maret 2018 pihaknya telah mendistribusikan bantuan hewan ternak sebanyak 20 ekor kambing diberikan untuk warga di Kecamatan Sinar Peninjauan dan Lubuk Raja.

"Pada April 2018 nanti sebanyak 12 ekor kambing akan kami didistribusikan untuk masyarakat penerima bantuan di Kecamatan Sosoh Buay Rayap Kabupaten OKU," kata dia.

Dia berharap, bantuan hewan ternak yang diberikan tersebut dapat dipelihara dan dirawat agar berkembang biak jumlahnya.

"Kalau jumlah kambingnya menjadi banyak tentunya menghasilkan uang yang secara otomatis dapat meningkatkan perekonomian," ujarnya.
(T.KR-EDO/S023)