Pulau Baai Bengkulu akan dijadikan pelabuhan terintegrasi

id pulau baai,pelabuhan laut,berita sumsel,berita palembang,Pelindo II,Kawasan Ekonomi Khusus, Rohidin Mersyah

Pulau Baai Bengkulu akan dijadikan pelabuhan terintegrasi

Alur pelabuhan Pulau Baai Bengkulu (ANTARA/Awi)

Bengkulu (ANTARA News Sumsel) - Pelabuhan Pulau Baai Bengkulu bakal dijadikan pelabuhan terintegrasi oleh Pelindo II sehingga akan terkoneksi dengan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) di beberapa lokasi.

Pelabuhan terintegrasi sendiri direncanakan akan diluncurkan pada April atau Mei 2018 sesuai dengan rencana kedatangan Presiden RI ke Bengkulu.

Pelaksana Tugas Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah di Bengkulu, Selasa, mengharapkan Pelabuhan Pulau Baai dapat menjadi penggerak perekonomian di Provinsi Bengkulu.

"Kita ingin infrastruktur pelabuhan ini betul-betul menjadi mesin penggerak Bengkulu, sehingga lahan yang 1.200 hektare itu produkif menjadi pusat investasi industri pengolahan dan seterusnya," katanya.

Rencanannya, selain pelabuhan bongkar muat barang, di Pelabuhan Pulau Baai juga terdapat terminal ternak atau instalasi karantina hewan.

Pelabuhan Pulau Baai sendiri adalah pelabuhan dengan kawasan terluas yang dikelola oleh Pelindo II dengan luas 1.200 hektare, dan ini merupakan kelebihan dibandingkan dengan pelabuhan lain di Indonesia.

"Keberadaan Pulau Baai itu bisa menjadi pintu masuk arus gerak ekonomi ke Bengkulu khususnya, dan tentu tidak menutup kemungkinan untuk kawasan Sumatera," lanjut Rohidin Mersyah.

Menurutnya, pengembangan Pulau Baai selain dapat menggerakan perekonomian Bengkulu juga dapat mempercepat pembangunan infrastruktur provinsi ini ke depannya.

"Ini jadi pemicu pembangunan tol dan rel Kereta Api akan semakin dipercepat ketika ada Pelabuhan Pulau Baai yang yang penembangannya dipercepat," katanya.

Sebelumnya, Direktur Utama Pelindo II Elvyn G Masassya mengungkapkan selain pelabuhan terintegrasi dan terminal ternak, juga akan dilakukan pemberian serfikat kepada warga kampung nalayan. Ketiga hal ini menjadi fokus kerja sama antara Pelindo II dengan Pemprov Bengkulu.

"Kami kira positif sekali hal-hal yang didiskusikan tersebut dan ini bisa menjadikan bukti antara BUMN dan Pemerintah Provinsi Bengkulu berkoordinasi untuk bersama membangun daerah setempat," katanya.
(T.KR-NMD/R. Maruto)