Rupiah melemah ke Rp13.571 Selasa pagi

id rupiah,mata uang indonesia,kurs,nilai tukar,kurs rupiah,mata uang regional,bank indonesia,berita palembang,berita sumsel

Rupiah melemah ke Rp13.571 Selasa pagi

Tumpukan uang Rupiah pecehan seratus ribu. (ANTARA) (ANTARA/)

Jakarta (ANTARA News Sumsel) - Nilai tukar rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta, Selasa pagi, bergerak melemah sebesar 11 poin menjadi Rp13.571 dibandingkan sebelumnya pada posisi Rp13.560 per dolar AS.

"Sentimen risk aversion tampaknya menjadi salah satu faktor yang menahan pergerakan mata uang negara berkembang, termasuk ruipah untuk terapresiasi," kata Kepala Riset Monex Investindo Futures Ariston Tjendra di Jakarta, Selasa.

Ariston Tjendra menambahkan bahwa pelaku pasar cenderung melakukan posisi hindar risiko di tengah ketidakpastian geopolitik yang kembali muncul di kawasan Timur Tengah antara Israel dan Iran serta ketidakpastian pembicaraan keluarnya Inggris dari Uni Eropa (British Exit/Brexit).

"Kembali munculnya kegelisahan investor terhadap risiko negosiasi Brexit cenderung menahan aktivitas di pasar keuangan," katanya.

Namun, ia mengharapkan, fundamental ekonomi nasional yang kondusif masih menjadi salah satu faktor yang menjaga pergerakan mata uang rupiah untuk tetap stabil terhadap dolar AS.

Sementara itu, analis Binaartha Sekuritas Reza Priyambada menambahkan bahwa pergerakan mata uang rupiah masih akan cenderung bergerak mendatar di level 13.545-13.566 per dolar AS di tengah masih cukup kondusifnya sentimen di dalam negeri.

"Namun, pelaku pasar diharapkan tetap waspada berbagai sentimen yang dapat memicu pelemahan lanjutan di tengah sentimen eksternal yang kurang kondusf," katanya.
(T.KR-ZMF/A.F. Firman)