PDI Perjuangan OKU luncurkan gerakan guratli

id PDI Perjuangan,gerakan guratli,partai politik,paratai pdip,calon Gubernur Sumsel,berita palembang,berita sumsel,antara sumsel,DPC Partai Demokrasi Ind

PDI Perjuangan OKU luncurkan gerakan guratli

Ketua DPC PDI Perjuangan Ogan Komering Ulu, Ferlan Yuliansyah Id Murod. (ANTARA News Sumsel/Edo Purmana/Ang/18)

Baturaja (ANTARA News Sumsel) - PDI Perjuangan Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan meluncurkan gerakan regu penggerak pemilih atau `Guratli` guna memberikan dukungan salah satu calon Gubernur Sumsel yang diusung pada Pilkada Juni 2018.

"Pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gubernur Sumsel 2018 kami meluncurkan gerakan Guratli itu," kata Ketua DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Ogan Komering Ulu (OKU), Ferlan Yuliansyah ID Murod di Baturaja, Sabtu.

Dia menjelaskan, gerakan Guratli ini digagas untuk memenangkan pasangan calon Gubernur Sumsel yang diusung Partai Golkar, PDI Perjuangan dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) OKU yaitu Dodi Reza Alex Noerdin-Giri Ramanda Kiemas.

Dalam Guratli ini pihaknya melibatkan seluruh pengurus anak cabang PDI Perjuangan OKU ditingkat kecamatan di wilayah itu.

"Pengurus anak cabang nantinya mengajak seluruh pengurus anak ranting partai di desa dan kelurahan untuk memilih serta memenangkan pasangan calon Gubernur Sumsel Dodi Reza- Giri Kiemas," katanya.

Dia mengungkapkan, Guratli ini nantinya akan bersatu dengan tim pemenangan Partai Golkar dan PKB guna menangkan pasangan calon kepala daerah tersebut.

"Karena kemenangan Dodi Reza-Giri Kiemas menjadi Gubernur Sumsel merupakan harga mati," kata dia.

Selain memiliki visi dan misi memenangkan pasangan calon tersebut, kata dia, gerakan Guratli ini juga mengajak masyarakat di wilayah itu untuk menggunakan hak pilih dalam Pilkada mendatang.

"Kami juga mengajak masyarakat khusunya yang ada di OKU agar menggunakan hak pilih di Tempat Pemungutan Suara (TPS) saat pemilihan nanti," ungkapnya.

Dengan gerakan Guratli yang digagas ketiga partai pengusung tersebut, Wakil Ketua DPRD OKU ini berkeyakinan dapat memenangkan Dodi Reza-Giri Kiemas menjadi Gubernur Sumsel periode 2018-2023.
(T.KR-EDO/I016)