Palembang berikan vaksin difteri gratis

id vaksin difteri,berita palembang,berita sumsel,vaksin gratis,dinas kesehatan,klb,kejadian luar biasa

Palembang berikan vaksin difteri gratis

Dokumentasi- Petugas kesehatan menyiapkan sundtikan vaksin. (Antarasumsel.com/Feny Selly/Ag/17)

Palembang (Antaranews Sumsel) - Pemerintah Kota Palembang, Sumatera Selatan, menginstruksikan Dinas Kesehatan setempat memberikan vaksin difteri gratis kepada warga untuk meminimalkan jumlah penderita penyakit difteri dalam kondisi kejadian luar biasa sekarang ini.

"Kegiatan pemberian vaksin massal secara gratis itu dijadwalkan berlangsung selama satu bulan hingga pertengahan Februari 2018," kata Sekretaris Daerah Kota Palembang Harobin Mastofa di Palembang, Selasa.

Menurut dia, pemberian vaksin tersebut tidak hanya difokuskan di kawasan permukiman penduduk, tetapi juga dilakukan di sekolah-sekolah, lembaga pemasyarakatan anak, pondok pesantren dan beberapa tempat lainnya.

Untuk memberikan vaksin tersebut, Pemkot Palembang melibatkan seluruh jajaran Dinas Kesehatan Palembang dan memaksimalkan fungsi puskesmas dan posyandu yang tersebar di seluruh kecamatan dalam kota itu.

Warga yang tersebar di wilayah 18 kecamatan dalam kota itu diharapkan berpartisipasi menyukseskan kegiatan tersebut dengan mendorong anak-anak atau siapapun yang rawan terserang penyakit difteri bersedia diberikan vaksin sehingga ke depan dapat dicegah Kejadian Luar Biasa (KLB).

Sebelumnya Kepala Dinas Kesehatan Palembang, dr Letizia menjelaskan bahwa pemberian vaksin massal dilakukan karena kota ini mengalami kejadian luar biasa penyakit difteri.

Menghadapi KLB difteri agar tidak semakin parah dan menimbulkan korban jiwa, pihaknya berupaya melakukan berbagai tindakan pencegahan untuk melindungi warga kota dari penyakit tersebut.

Selain melakukan kegiatan vaksin massal dan meningkatkan kesiapan tenaga medis, memberikan pengobatan kepada warga yang dicurigai/suspect difteri dan tindakan pencegahan.

"Upaya ini telah dilakukan beberapa bulan terakhir, kami juga mengimbau warga agar mewaspadai penyakit tersebut dengan meningkatkan pola hidup sehat," ujar Letizia.
(T.Y009/A039)