Munatour sambut baik larangan swafoto di Masjidil Haram

id jemaah calon haji, munatour, haji, umroh, pemerintah arab larang jemaah swafoto, kabah. ka'bah, masjid masjidil haram, masjid nabawi madinah

Munatour sambut baik larangan swafoto di Masjidil Haram

Dokumentasi - Jemaah Calon Haji melakukan Tawaf (FOTO ANTARA)

....Pada saat manasik dan sebelum berangkat ke Tanah Suci sebenarnya kami selalu mengingatkan kepada para jemaah untuk tidak berswafoto di tempat suci tersebut....
Palembang  (ANTARA Sumsel) - Pihak Travel Jasa Haji dan Umroh Munatour plus menyambut baik kebijakan Pemerintah Arab Saudi yang melarang para jamaah calon haji melakukan swafoto di Masjidil Haram Mekkah dan Masjid Nabawi Madinah, karena tujuan ke Tanah Suci untuk ibadah.

Manajer Umroh dan Haji Munatour Pusat N Lulu Alwiyah MZ di Palembang, Senin mengatakan, pihaknya sudah sejak lama mengingatkan kepada para jemaah calon haji maupun umroh untuk tidak swafoto di tempat suci tersebut.

"Pada saat manasik dan sebelum berangkat ke Tanah Suci sebenarnya kami selalu mengingatkan kepada para jemaah untuk tidak berswafoto di tempat suci tersebut," katanya.

Apalagi sekarang ini di Masjidil Haram tersebut sedang ada perbaikan sumur zam zam sehingga ruang untuk tawaf lebih sempit, katanya.

Ia mengatakan, tujuan kedatangan jemaah ke Makkah dan Madinah utamanya adalah untuk melakukan ibadah umroh atau haji. Oleh karena itu, penting bagi jemaah untuk menjaga kekhusyukan ibadahnya.

Hal yang sama juga disampaikan Kepala Perwakilan Jasa Haji dan Umrah Munatour plus Palembang, Siti Hawa, sebenarnya larangan swafoto atau selfie itu bukanlah hal yang baru.

Selama ini pihak keamanan khususnya di Masjidil Haram memang melarang jemaah mengambil gambar Ka`bah agar tidak menganggu aktivitas ibadah serta menjauhkan dari sifat riya yang dapat merusak pahala ibadah.

"Kami juga sudah menerima surat edaran mengenai larangan itu dari Pemerintahan Arab Saudi dan Kementerian Agama RI untuk disampaikan kepada para calon jemaah haji maupun umroh," katanya.