Presiden akan lakukan peremajaan kebun rakyat di Muba

id presiden, jokowi, joko widodo, sawit, kelapa sawit, kebun, tanam, dodi reza alex, bupati muba

Presiden akan lakukan peremajaan kebun rakyat di Muba

ilustrasi - Kelapa sawit (ANTARA FOTO)

Musi Banyuasin, Sumsel  (ANTARA Sumsel) - Presiden Joko Widodo dijadwalkan akan melakukan penanaman secara simbolis pada lahan kebun rakyat di Kabupaten Musi Banyuasin, Sumatera Selatan yang masuk dalam program peremajaan kebun kelapa sawit pada Kamis (12/10).

"Program peremajaan kebun rakyat di Kabupaten Musi Banyuasin mendapat dukungan pemerintah pusat. Penanaman perdananya secara simbolis akan dilakukan Presiden Jokowi," kata Bupati Musi Banyuasin Dodi Reza Alex, di Sekayu, Kabupaten Musi Banyuasin, Rabu.

Dia menjelaskan, program peremajaan kebun (replanting) seluas 4.446 hektare rencananya dilakukan secara simbolis di Desa Panca Tunggal, Kecamatan Sungai Lilin.

Upaya peremajaan kebun sawit di kabupaten ini menjadi perhatian pemerintah pusat karena kegiatan tersebut merupakan pertama kali dilakukan di Indonesia.

Peremajaan kebun rakyat tersebut pada tahap awal akan dilakukan di lahan milik petani sawit mandiri seluas 4.446 hektare.

"Kegiatan peremajaan kebun sawit milik petani mandiri di kabupaten ini diharapkan dapat berjalan dengan baik sehingga bisa dikembangkan lebih luas lagi," katanya.

Menurut dia, dalam kesempatan berkunjung ke Musi Banyuasin, Kepala Negara juga akan menyerahan bantuan secara langsung sebanyak 37 ton bibit jagung kepada petani.

Kemudian juga akan menyerahkan sertifikat tanah kepada warga setempat sebagai bukti hak kepemilikan tanah yang sah sehingga nantinya tidak bisa disengketakan oleh pihak manapun, ujar Dodi.