Go-jek Traveloka Liga 1 resmi diluncurkan

id liga 1, Kompetisi sepakbola, Go-Jek Traveloka, Letnan Jenderal TNI Edy Rahmayadi, Berlinton Siahaan, Piotr Jakubowski

Go-jek Traveloka Liga 1 resmi diluncurkan

Edy Rahmayadi. (ANTARA/Wahyu Putro A/Ang/17)

Jakarta (Antarasumsel.com) - Kompetisi tertinggi Indonesia, Go-Jek Traveloka Liga 1 resmi diluncurkan di sebuah hotel di kawasan Senayan, Jakarta, Senin.

Persemian ini ditandai dengan peniupan peluit oleh Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Letnan Jenderal TNI Edy Rahmayadi, Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) Berlinton Siahaan, Chief Marketing Officer Go-Jek Indonesia Piotr Jakubowski, dan Kepala Pemasaran Traveloka Dannis Muhammad.

"Kami mengucapkan terima kasih atas dukungan tiada henti bagi liga Indonesia yang baru. Dengan tata kelola kompetisi yang modern, kami berharap bisa menghadirkan pertandingan berkualitas bagi masyarakat," ujar Direktur Utama PT LIB Berlinton Siahaan.

Go-Jek Traveloka Liga 1 dimulai pada Sabtu (15/4) ditandai dengan pertandingan di Persib melawan Arema FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Ada 18 klub peserta kompetisi yang sebelumnya bernama Liga Super Indonesia (ISL) tersebut yaitu Arema FC, Bali United, Barito Putera, Bhayangkara FC, Madura United, Mitra Kukar, Persiba Balikpapan, Persib Bandung, Persela Lamongan, Persegres Gresik United, Perseru Serui, Persija Jakarta, Persipura Jayapura, Pusamania Borneo FC, PS TNI, PSM Makassar, Semen Padang, dan Sriwijaya FC.

"Ini babak baru persepakbolaan Indonesia. Semua berharap sepak bola Indonesia bangkit dan bisa mengharumkan nama bangsa di dunia," kata Chief Marketing Officer Go-Jek Indonesia Piotr Jakubowski.

Sementara bagi Traveloka, kesempatan mendukung Liga 1 merupakan sebuah kehormatan. Perusahaan internet penyedia aplikasi ini yakin sepak bola bisa sarana pemersatu masyarakat.

"Kehormatan bagi kami bisa mendukung sepak bola Indonesia. Traveloka siap membantu mobilitas seluruh ofisial liga, pemain dan penggemar Liga 1," tutur Kepala Pemasaran Traveloka Dannis Muhammad.

Dalam peluncuran tersebut juga diperkenalkan logo Go-Jek Traveloka Liga 1, bola resmi liga yang dipersembahkan Nike, seragam wasit oleh Joma dan "jersey" resmi seluruh klub peserta.

Seluruh laga Go-Jek Traveloka Liga 1 sendiri nantinya disiarkan secara langsung oleh stasiun televisi swasta TV One.