Curry cetak 29 poin di hari ulang tahunnya ke-29

id Warriors, nba, basket, Amerika serikat, klasemen sementara, Miami, hasil pertandingan, poin nba, San Antonio, Detroit, pengambilan suara, anggota medi

Curry cetak 29 poin di hari ulang tahunnya ke-29

Aksi bintang Golden State Warriors, Stephen Curry (30), dalam laga lanjutan NBA melawan Philadelphia 76ers di Oracle Arena, California, Amerika Serikat, Rabu (15/3/2017) WIB. (twitter.com/nba)

Jakarta (Antarasumsel.com) - Bintang Golden State Warriors, Stephen Curry, punya cara yang unik untuk merayakan hari ulang tahun ke-29-nya yang jatuh pada 14 Maret 2017 dengan mencetak 29 poin saat memimpin timnya membekuk Philadelphia 76ers 106-104 di Oracle Arena, California, Amerika Serikat, Rabu WIB.

Sebelum pertandingan, lewat akun instagram miliknya, Curry membagikan foto kue ulang tahunnya yang dihiasi lambang Warriors, lambang pribadinya yang biasanya terukir di sepatu-sepatu seri spesial yang diproduksi Under Armour serta logo bilangan phi (3,14) yang mewakili tanggal kelahirannya.

Secara keseluruhan Curry mencatatkan 29 poin, enam rebound dan lima assist dalam kemenangan Warriors yang diperoleh berkat keberhasilan mengatasi jarak ketertinggalan 16 poin yang sempat dirasakan di pengujung kuarter ketiga.

Curry mendapat bantuan 28 poin yang dicetak Klay Thompson serta Draymond Green yang mencatatkan 20 poin, delapan rebound dan delapan assist untuk kemenangan tersebut.

Sementara di kubu Sixers, Dario Saric tampil dominan dengan 25 poin, tujuh rebound dan enam assist, disusul torehan 22 poin dan enam rebound dari Jahlil Ohkafor.

Tambahan satu kemenangan membuat Warriors kian kokoh di puncak klasemen Wilayah Barat dengan koleksi 50 kemenangan dan 10 kekalahan (50-10), sedangkan Sixers (22-37) di peringkat ke-13 Wilayah Timur.

Warriors sempat unggul tipis 35-34 saat menutup kuarter pertama, namun Sixers bangkit dan berbalik merebut keunggulan 59-58 di pengujung paruh pertama pertandingan.

Sixers kian perkasa dan melejit jauh meninggalkan Warriors 90-74 di sisa waktu satu menit 55 detik kuarter ketiga, yang akhirnya ditutup dengan skor 90-78 masih untuk keunggulan tim tamu.

Warriors tak lantas menyerah, perlahan tapi pasti mereka menyusul kedudukan 93-92 lewat tembakan dua angka Shaun Livingston di sisa waktu tujuh menit 34 detik pertandingan.

Sejak itu kedua tim terlibat saling susul, sebelum akhirnya Warriors menjauh 104-101 lewat tembakan tiga angka Matt Barnes di sisa waktu dua menit 42 detik.

Keunggulan tersebut berhasil dipertahankan oleh Warriors yang menutup pertandingan dengan kemenangan 106-104 atas Sixers.

Warriors akan tampil lebih dulu untuk laga lanjutan NBA berikutnya dengan menjamu Orlando Magic (24-44) pada Jumat (17/3) WIB, sedangkan Sixers baru tampil pada Sabtu (18/3) menghadapi Dallas Mavericks (28-38).