Robert Albert impikan sosok Luiz Ricardo

id Robert Rene Alberts, Luiz Ricardo, sosok pemain, psm, sepak bola, Soccer Championship, ISC

Robert Albert impikan sosok Luiz Ricardo

Robert Rene Alberts (ANTARA FOTO/Abd Kadir/Ang)

Makassar (Antarasumsel.com) - Pelatih kepala PSM Makassar Robert Rene Alberts memimpikan bisa mendapat sosok pemain dengan tipikal permainan seperti Luiz Ricardo yang menjadi penyerang andalannya saat berlaga di turnamen Indonesia Soccer Championship (ISC) 2016.

Robert Rene Alberts di Makassar, Sabtu, menyatakan penyerang asal Brazil itu  memiliki sejumlah kelebihan seperti postur yang tinggi, kekuatan, lugas dan tentunya bisa diandalkan sebagai "target man".

"Kita berharap bisa mendatangkan pemain yang seperti Luiz Ricardo. Sayang karena perubahan regulasi maka kita hanya bisa mendatangkan satu pemain asing dari Asia," katanya.

PSM Makassar saat ini sudah memiliki dua pemain asing non Asia yakni Willem Jam Pluim (gelandang/Belanda) serta Steven Paulle yang merupakan bek asal Perancis.

Dengan kondisi itu maka tim kebanggaan masyarakat Makassar dan Sulawesi Selatan itu hanya memiliki satu kuota pemain asing yang tersisa yakni dari Asia. Persyaratan itupun yang membuat PSM cukup kesulitan mendatangkan pemain seperti yang diinginkan.

Sebelumnya, PSM sudah mencoba penyerang asal Iran, Pouya Hosseini namun pada akhirnya dilepas karena dinilai tidak sesuai yang dibutuhkan tim.

Belakangan, Robert Alberts mengaku tertarik untuk membajak Reinaldo Elias da Costa yang diketahui tengah mengikuti latihan bersama Pusamania Bornoe FC (PBFC).

Reinaldo sendiri berasarkan data wikipedia merupakan pemain Brasil naturalisasi Australia. Pemain yang bersangkutan memiliki tinggi badan 194 sentiemeter yang tentunya masuk dalam kriteria penyerang buruan PSM Makassar.

"Kita memang sedang memantau dia (Reinaldo). Saya lihat dia merupakan salah satu kandidat. Apalagi pemain itu bisa dipasang sebagai target man,"ujarnya.

Media Officer PSM, Andi Widya Syadzwina, mengaku sudah ada beberapa pemain yang rencana dipanggil ke Makassar untuk memperlihatkan kemampuan terbaiknya.

"Informasi dari pelatih, sudah ada beberapa kandidat yang rencana mengikuti seleksi di Makassar.Kita lihat saja siapa yang pastinya akan didatangkan," jelasnya.