Warga Baturaja keluhkan jalan rusak belum diperbaiki

id jalan rusak, infrastruktur, berlumpur saat hujan, tanah merah, belum diaspal, berlubang

Warga Baturaja keluhkan jalan rusak belum diperbaiki

Beberapa orang warga tengah melewati lubang jalan sisa banjir yang baru saja surut sejak dua hari terakhir dikecamatan Pemulutan Ogan Ilir Sumsel (Foto Antarasumsel.com/13/Feny Selly/Aw)

Baturaja (ANTARA Sumsel) - Warga kawasan Jalan Bungur, Kelurahan Sukajadi, Kecamatan Baturaja Timur, Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan, mengeluhkan jalan di daerah itu kondisinya semakin rusak dan belum ada perbaikan.

Sepanjang jalan di lingkungan tersebut banyak berlobang dan digenangi air saat musim hujan, selain belum diperbaiki juga belum diaspal, padahal sering dilalui warga, kata Hendri (44) warga setempat di Baturaja, Kamis.

Menurutnya, selain banjir, berlobang dan belum diaspal, kondisi jalan yang sudah dikeraskan itu saat ini semakin rusak parah akibat belum adanya saluran air atau drainase di sisi pinggiran jalan.

"Kalau saat ini jalannya sangat berlumpur karena memang belum diaspal, sehingga kalau hendak melintas harus ekstra hati-hati sering tergelincir," kata Hendri.

Ketua RW 05 Bungur Sukajadi, DS Rahmatullah mengatakan, jika kawasan RW 05 Sukajadi pembangunannya dirasa masih tertinggal dari wilayah lain, padahal letak kawasan Bungur dekat dengan pusat kota Baturaja.

Bahkan untuk jalan utama di kawasan Bungur Sukajadi sama sekali belum tersentuh aspal, dan saat ini baru dicor beton dan itupun kondisinya sudah rusak parah sehingga jalannya banyak berlobang.

Dikatakannya, pihaknya sendiri sudah sering menyampaikan keluhan bahkan usulan ke pihak kelurahan untuk pengaspalan jalan utama di wilayahnya ini, namun sampai sekarang belum ada realisasinya.

Kepala Dinas PU Bina Marga Ogan Komering Ulu (OKU) Helman maupun Kabid Jalan dan Jembatan PU Bina Marga, Muzaim, belum berhasil dikonfirmasi terkait keluhan warga tersebut.