Kemenag Musirawas siap berangkatkan 240 CJH

id jamaah haji, pemberangkatan jamaah haji, cjh, kemenag

Kemenag Musirawas siap berangkatkan 240 CJH

Ilustrasi - Persiapan pemberangkatan CJH di Asrama Haji Palembang. (Foto Antarasumsel.com/13/Feny Selly/Aw)

...Secara administrasi seluruh jamaah sudah lengkap dan tinggal keberangkatan lagi dan dijamin tidak ada biaya lainnya mulai dari snack, makan, penginapan serta perjalanan tambahan...
Musirawas (ANTARA Sumsel) - Kantor Kementerian Agama Kabupaten Musirawas, Sumatera Selatan siap memberangkatkan 240 orang calon jamaah haji ke tanah suci setelah diberikan pembekalan beberapa hari tentang tata cara menjalankan rukun ibadah haji selama di Makkah dan Madinah.

Kepala Kantor Kementrian Agama (Kemenag) Kabupaten Musirawas Hermadi, Sabtu mengatakan keberangkatan 240 CJH itu masih menunggu pemberitahuan kantor wilayah (Kanwil) Kemenag Provinsi Sumsel, termasuk penentuan kloter keberangkatannya.

Ia mengatakan secara administrasi seluruh jamaah sudah lengkap dan tinggal keberangkatan lagi dan dijamin tidak ada biaya lainnya mulai dari snack, makan, penginapan serta perjalanan tambahan sama seperti tahun sebelumnya.

Ke-240 CJH itu terdiri atas 151 orang dari Kabupaten Musirawas dan 89 orang dari kabupaten pemekaran Musirawas Utara, untuk jamaah dari Musirawas 62 orang laki-laki dan 89 perempaun, sedangkan jamaah CJh dari kabupaten Musirawas Utara 39 laki-laki dan 50 orang perempuan manasiknya disatukan di Masjid Darussalam Muara Beliti setempat.

Pembekalan penyelenggaraan manasik haji itu merupakan rangkaian kegiatan pengelolaan ibadah haji yang meliputi pembinaan, pelayanan dan perlindungan bagi calon jamaah haji.

Hal itu sesuai dengan undang-undang (UU) Nomor 13 Tahun 2008 tentang penyelenggaraan ibadah haji pada bagian kedua pasal 6 bahwa Pemerintah berkewajiban melakukan pembinaan, pelayanan salah satunya pelaksanaan manasik haji.

Para jamaah haji berhak memperoleh pembinaan, pelayanan, dan perlindungan dalam menjalankan ibadah haji yang meliputi pembimbingan manasik haji baik ditanah air maupun diperjalanan selama di Arab Saudi serta pelayanan akomodasi, konsumsi, transportasi, dan pelayanan kesehatan.

Pemerintah terus mengupayakan penyempurnaan sistem dan manajemen penyelenggaraan ibadah haji agar pelaksanaannya dapat berjalan aman, tertib dan lancar dengan menjunjung tinggi semangat keadilan, transparan dan akuntabilitas publik, salah satu penyempurnaan itu adalah melakukan manasik haji, katanya.

Bupati Musirawas Hendra Gunawan memberikan dukungan kepada para jamaah agar dapat melaksanakan segala apa yang didapat selama mansik haji, mulai dari tahapan menunaikan ibdah haji hingga pelaksanaan dan tata cara di tanah suci nanti.

"Kita semua berharap agar para calon jamaah haji itu dapat melaksanakan kegiatan dengan khusuk, disertai kondisi badan sehat tak ada hambatan apa pun hingga selamat sampai di Tanah Air dengan memperoleh haji yang mabrur," ujarnya.