PDIP tunggu hasil survei tentukan calon bupati Muba

id pdip perjuangan, ketua dpd pdip sumsel, giri ramanda n kiemas, calon bupati muba, pilkada musi banyuasin

PDIP tunggu hasil survei tentukan calon bupati Muba

Ketua DPD PDI Perjuangan Sumatera Selatan, HM Giri Ramanda N Kiemas. (Foto Antarasumsel.com/Nova Wahyudi/15/Den)

Palembang (ANTARA Sumsel) - PDI Perjuangan masih menunggu hasil survei untuk menentukan bakal calon Bupati Musi Banyuasin, Sumatera Selatan yang akan dicalonkan dari partai itu pada pemilihan kepala daerah tahun 2017.

"Untuk pemilihan kepala daerah Kabupaten Musi Banyuasin kita masih menunggu hasil survei," kata Ketua DPD PDI Perjuangan Sumatera Selatan, HM Giri Ramanda N Kiemas saat ditanya siapa yang akan dicalonkan pada pilkada daerah itu di Palembang, Senin.

Menurut dia, setelah survei baru nanti terakhir DPP PDI Perjuangan yang akan menentukan.

Ia menyatakan, kalau bicara untuk calon bupati sekitar 70 persen itu kewenangan DPP PDI Perjuangan, sedangkan DPD hanya sekitar 30 persen.

"Oleh karena itu, kita tunggu saja, sebelum pendaftaran di KPU Musi Banyuasin sekitar Agustus 2016, kita sudah ada calon bupati," katanya.

Sementara mengenai bakal calon gubernur Sumsel, ia mengatakan, kalau pilkada gubernur masih lama pada 2018.

"Masih lama pilkadanya, jadi kita selesaikan dulu pilkada Musi Banyuasin tahun 2017, setelah itu baru posisi dan tahapan pilkada tahun 2018," ujarnya.

Ia menuturkan, untuk calon gubernur, PDI Perjuangan pada dasarnya terbuka siapapun mencalonkan dari partai tersebut, dipersilahkan bagi yang ingin bersama-sama dengan partai berlambang kepala banteng muncong putih itu.

"Oleh karena itu, bagi yang ingin dekat dengan PDI Perjuangan kami persilahkan, karena ujungnya nanti berdasarkan hasil survei dan DPP," katanya.