Tarif Transmusi Palembang naik

id transmusi, tarif transmusi naik

Tarif Transmusi Palembang naik

Bus Trans Musi (Foto Antarasumsel.com/Feny Selly)

Palembang (ANTARA Sumsel) - Tarif bus transmusi pasca kenaikan harga bahan bakar minyak disesuaikan menjadi Rp4.500 per penumpang untuk trayek dalam kota, dan Rp7.500 pelayanan bus Palembang-Indralaya dan Palembang-Pangkalanbalai akan diberlakukan mulai 1 Juli.

Manager Transmusi PT Sarana Pembangunan Palembang Jaya, Aries Rachmansyah, di Palembang, Senin mengatakan penyesuaian tarif tersebut akan diajukan kepada wali kota setempat yang diharapkan bisa dilaksanakan per 1 Juli.

Kenaikan ongkos Rp500 per penumpang itu sebagai konsekuensi dari kenaikan harga bahan bakar solar yang kini menjadi Rp5.500 per liter, katanya.

Menurut dia, penyesuaian tarif jasa transportasi angkutan massal Rp4.000 menjadi Rp4.500 per penumpang sebagai langkah awal selama tiga bulan ke depan dan Rp7.000 naik Rp7.500 untuk bus transmusi melayani rute Palembang-Indralaya dan Palembang-Pangkalanbalai.

Setelah berjalan tiga bulan pihaknya akan menerapkan tarif baru menjadi Rp5.000 per penumpang untuk dalam kota sedangkan luar kota tetap dengan kenaikan Rp500 per orang tersebut.

Ia mengatakan, pertimbangan diterapkan kenaikan hanya RP500 per penumpang itu mengingat saat ini pengeluaran masyarakat menjelang tahun ajaran baru dan mendekati Ramadhan, karena tentunya banyak biaya yang mesti dikeluarkan warga.

Karena itu, setelah tiga bulan baru dilakukan evaluasi untuk menetapkan tarif baru Rp5.000 per penumpang bus transmusi dalam kota.

Dia menjelaskan, selain menerapkan tarif baru dengan kenaikan Rp500 per penumpang, pihaknya juga terus melakukan efisiensi guna meminimalisir beban biaya bahan bakar solar.

Cara-cara efisiensi yang mulai mereka terapkan adalah dengan meminta pengemudi mengoptimalkan kendaraan sesuai standar telah ditentukan.

Aries menambahkan, saat ini sebanyak 120 unit bus transmusi melayani warga Kota Palembang, Indralaya dan Pangkalanbalai.

Sebanyak 20.000 penumpang setiap hari menggunakan jasa transportasi massal yang aman dan nyaman dan murah itu, katanya.