Jumlah nasabah PT PNPM Palembang meningkat pesat

id pnm, nasabah pnm, jumlah nasabah pnm palembang

Jumlah nasabah PT PNPM Palembang meningkat pesat

PT Permodalan Nasional Madani (PNM). (Antarasumsel.com/ist)

Palembang (ANTARA Sumsel) - Jumlah nasabah PT Permodalan Nasional Madani (Persero) atau PNM di Kota Palembang, Sumatera Selatan, per Maret 2013 mengalami peningkatan yang sangat besar.

"Pertumbuhan nasabah per Maret 2013 mencapai 1.480 debitur atau mengalami peningkatan 1.068 persen bila dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya," kata Pemimpin PT PNM cabang kota setempat Ahmad Nur Muharam, di Palembang, Kamis.

Dijelaskannya, pertumbuhan jumlah nasabah yang sangat besar itu seiring terjadinya peningkatan penyaluran pembiayaan kepada masayarakat pengelola usaha mikro kecil dan menengah (UMKM).  

Hingga Maret 2013, pihaknya mencatat penyaluran pembiayaan kepada pengelola UMKM di Bumi Sriwijaya itu mencapai Rp43,2 miliar atau meningkat sebesar 1.296 persen dari posisi Maret 2012 yang hanya mencapai Rp3,7 miliar, katanya.

Menurutnya, pertumbuhan fantastis jumlah nasabah dan penyaluran kredit mikro PNM di ibu kota provinsi Sumsel itu, didukung adanya program perluasan jaringan sejak efektif beroperasi di daerah ini pada 2012.

"Hingga Mei 2013 PT PNM tidak hanya memiliki jaringan kantor pelayanan dan Unit Layanan Modal Mikro atau ULaMM  di Kota Palembang saja, tetapi juga ada di Kabupaten Banyuasin, Lahat, Musi Rawas, Ogan Komering Ulu (OKU) Timur, dan Kota Pagar Alam," ujarnya.

Selain terus berupaya memperluas jaringan atau jangkauan pelayanan kepada masyarakat, juga untuk menjaga pertumbuhan positif dapat terus ditingkatkan, pihaknya juga akan menggalakan pelatihan nasabah atau "capacity building", kata dia pula.