Investasi logam mulia Pegadaian meningkat

id pegadaian, asmar, logam mulia

Investasi logam mulia Pegadaian meningkat

Keping emas murni/logam mulia. (FOTO ANTARA)

Palembang (ANTARA Sumsel) - Investasi emas logam mulia di PT Pegadaian (Persero) Tbk meningkat setiap tahun seiring dengan kesadaran masyarakat akan keuntungan setelah menyimpannya selama beberapa waktu.

"Logam mulia saat ini menjadi pilihan investasi masyarakat karena nilainya stabil, bahkan cenderung naik setiap tahun. Ini sudah dibuktikan dalam lima tahun terakhir yang naik 25 persen," kata Bagian Hubungan Masyarakat Kantor Wilayah III Sumatera Selatan, Jambi, Bengkulu, Lampung dan Bangka Belitung PT Pegadaian (Persero) Tbk Asmar di Palembang, Minggu.

Berdasarkan data pada Mei 2012 terjual 23 kilogram logam mulia, sementara pada 2011 terjual sekitar 19-22 kg emas per bulan.

Khusus untuk wilayah Sumatera Selatan akan terjadi peningkatan pembelian emas saat musim panen karet atau sawit, kata dia.

Ia mengatakan pihaknya optimal dalam mengedukasi masyarakat untuk berinvestasi dengan emas dalam berbagai kegiatan sehingga berdampak dalam kesadaran masyarakat itu.

"Emas bisa membuat dan menjaga orang tetap kaya, berbeda dengan penyimpanan uang yang nilainya bisa turun dan kelipatannya kecil sekali. Seekor kambing pada zaman nabi akan sama nilainya dengan emas pada masa kini jika diambil persamaan," ujar Asmar.

Untuk memenuhi keinginan masyarakat dalam berinvestasi emas itu, perusahaanya menyediakan produk batangan yang mengandung 99 persen emas 24 karat dengan berat 5 gram hingga satu kilogram.

"Untuk membeli emas batangan itu dengan langsung datang ke Kantor PT Pegadaian Persero setempat dan membawa kartu identitas (KTP)," katanya.

Pihaknya juga menyediakan jasa penyimpanan (safety deposit box atau jasa penyimpanan.

"Harga cukup murah dengan dibayar secara per bulan. Selain emas, surat berharga lainnya juga bisa disimpan di PT Pegadaian Persero," katanya. (ANT-pso-039)