Jamaah haji embarkasi Palembang meninggal bertambah

id meninggal, jamaah haji, embarkasi sumsel

Jamaah haji embarkasi Palembang meninggal bertambah

Ilustrasi ((Foto Istimewa)

Palembang (ANTARA Sumsel) - Jamaah Embarkasi Palembang yang meninggal saat menunaikan ibadah haji di Arab Saudi saat ini bertambah menjadi delapan orang dan enam di antaranya berasal dari Sumatera Selatan.

Humas Panitia Penyelenggara Ibadah Haji Embarkasi Palembang Saefudin, Rabu mengatakan, berdasarkan laporan hingga Selasa (5/9) tercatat delapan orang jamaah meninggal di Tanah Suci.

Jamaah meninggal karena sakit dan saat berangkat mereka memang memiliki risiko tinggi atau rentan sakit, ujar dia.

Jamaah yang meninggal itu adalah Marzuki Abdur Rahmat (79) asal Kabupaten Lahat, Asiah Lukman Zainal Abidin (77) asal Kabupaten Ogan Ilir, Idris Arifin Amak (58) asal Kabupaten Musi Banyuasin.

Selanjutnya Siti Hodijah Muhammad Nuyah (65) dan Abastony Aziz Soleh (66) asal Kota Palembang, serta Durais Nang Cik (77) asal Kota Pagaralam.

Sementara dua orang jamaah lainnya berasal dari Bangka Belitung masing-masing bernana Hanapi Arsyad Sapar (65) asal Kota Pangkal Pinang dan A Kadir Hasan Kayib (66) asal Kabupaten Bangka Tengah.

Dia mengatakan, para jamaah yang meninggal tersebut telah dimakamkan di Tanah Suci Mekah dan pihak keluarga baik di Sumsel maupun Bangka Belitung sudah diberi tahu.

Memang, lanjut dia, jamaah yang menunaikan rukun Islam kelima pada 2017 ini mayoritas memiliki berisiko tinggi atau rentan akan sakit sehingga pihaknya memaksimalkan dalam pembimbingan.

Bukan itu saja tetapi juga banyak jamaah Embarkasi Palembang menggunakan kursi roda karena unsur dan sakit bawaan, kata dia.

Para jamaah yang menunaikan rukun Islam kelima tersebut diharapkan menjadi haji mabrur, tambah dia.