Gubernur minta jamaah calon haji jaga kesehatan

id Alex Noerdin, calon haji, kesehatan, makkah, arab saudi, gubernur sumsel

Gubernur minta jamaah calon haji jaga kesehatan

Alex Noerdin. (doc.Diskominfo/Prov Sumsel)

Palembang (ANTARA Sumsel) - Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin minta kepada jamaah calon haji daerah itu untuk menjaga kesehatan selama menunaikan rukun Islam kelima.

Jaga kesehatan karena jamaah lama berada di tanah suci, kata gubernur saat melepas pemberangkatan jamaah calon haji (JCH) kelompok terbang (Kloter) pertama di Asrama Haji Palembang, Jumat.

Menurut dia, menjaga kesehatan cukup penting supaya dalam menunaikan rukun Islam tersebut menjadi khusuk.

Jaga kondisi fisik dan banyak minum terutama air zam-zam karena disana cukup banyak, ujar dia.

Dia mengatakan, memang tahun ini ada penambahan pemberangkatan jamaah calon haji, namun pemerintah tetap memberikan pelayanan prima supaya jamaah dapat beribadah secara khusuk.

Dia mengatakan, pihaknya terus memaksimalkan pelayanan supaya jamaah dalam menunaikan rukun Islam di tanah suci menjadi lancar.

Kakanwil Kementerian Agama Sumsel M Alfajri Zabidi mengatakan, jamaah calon haji yang tergabung dalam kelompok terbang pertama ini berjumlah 444 orang.

Memang satu orang gagal berangkat karena meninggal di daerah mereka yakni Pagaralam, ujar dia.

Jamaah calon haji kelompok terbang pertama itu berasal dari Kabupaten Lahat, Pagaralam dan Palembang.