Wagub minta BPKP selalu koordinasi dalam pengawasan

id Ishak Mekki, Pengawasan Keuangan, program pembangunan, BPKP

Wagub minta BPKP selalu koordinasi dalam pengawasan

Wagub Sumsel, Ishak Mekki. (Ist)

Palembang (ANTARA Sumsel) - Wakil Gubernur Sumatera Selatan Ishak Mekki minta kepada Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan untuk selalu berkoordinasi dalam pengawasan pembangunan.

Hal ini karena dengan adanya koordinasi yang baik maka program pembangunan menjadi lancar, kata Wagub Ishak Mekki saat serah terima jabatan Kepala Perwakilan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Sumsel dari pejabat lama Iman Achmad Nugraha kepada penggantinya Gillbert August Hasudungan Hutapea di Palembang, Rabu.

Wagub mengatakan, kontribusi BPKP untuk meningkatkan kualitas akuntabilitas pengelolaan keuangan cukup besar, serta berperan aktif dalam mewujudkan pembangunan tata kelola pemerintahan yang bersih.

Memang, lanjut dia, kegiatan pengawasan intern BPKP 2017 difokuskan pada empat kegiatan, yakni pengawalan akuntabilitas program pembangunan nasional, kontribusi peningkatan ruang fiskal.

Selain itu juga pengamanan aset dan sistem pemerintahan, ujar Wagub.

Dikatakannya, hasil pengawasan dan pembinaan diharapkan dapat memberikan informasi berharga pada semua pihak sekaligus peningkatan kualitas pembangunan.

Apalagi BPKP selaku auditor pemerintah sehingga harus terus berkomitmen untuk mendukung tugas pemerintah, ujar dia.

Wagub juga minta agar BPKP terus memberikan bimbingan supaya rencana pembangunan berjalan sesuai target, serta kerja sama yang telah terjalin selama ini terus dibina.