Gol pizarro bawa Meksiko kalahkan Honduras

id Rodolfo Pizarro, Timnas Meksiko, Piala Emas, CONCACAF, Meksiko, Honduras, sepak bola amerika latin

Gol pizarro bawa Meksiko kalahkan Honduras

Salah satu pemain Timnas Meksiko Raul Jimenez. (Antarasumsel.com/REUTERS/Mike Stone)

Washington (Antara/Reuters) - Gol saat pertandingan baru berlangsung tiga menit yang dibukukan Rodolfo Pizarro membawa juara bertahan Piala Emas CONCACAF Meksiko menang 1-0 atas Honduras pada Kamis, dan mengamankan tempat di semifinal turnamen tahun ini.

Mereka kini akan berhadapan dengan Jamaika, yang menang 2-1 atas Kanada pada pertandingan perempat final lainnya.

Pemuncak klasemen Grup C sekaligus salah satu tim favorit di turnamen ini Meksiko menurunkan tim lapis kedua, namun mereka mampu mengawali pertandingan dengan gemilang saat menghadapi negara yang melaju ke perempat final meski tidak mencetak satu gol pun pada ketiga pertandingannya di fase grup.

Umpan silang Jesus Duenas tidak mampu diantisipasi oleh pertahanan Honduras dan Pizarro menyusup di tiang belakang untuk menyambar bola melalui sepakannya.

Pertandingan ini berlangsung di bawah panas 32 derajat celcius di Arizona dan tidak satupun dari kedua tim yang mampu mengendalikan permainan sepenuhnya.

Meksiko tampil lebih baik pada babak pertama dan Honduras mengembangkan permainannya pada babak kedua, nyaris mencetak gol penyama kedudukan dari tendangan sudut ketika kiper Jesus Corona harus meninju bola kiriman Alex Lopez.

Meski demikian, satu gol sudah cukup untuk membawa Meksiko ke pertandingan semifinal melawan Jamaika.

"Kami tahu ini akan menjadi pertandingan yang berat dan sulit untuk menerobos mereka ketika kami bermain mendalam," kata Pizarro kepada kamera-kamera televisi setelah pertandingan. "Kami semakin baik pada setiap pertandingan dan tujuan sekarang adalah mencapai final."

Pemain Jamaika Shaun Francis membawa timnya memimpin saat pertandingan baru berlangsung enam menit melalui tembakan kerasnya, dan Romario Williams menggandakan keunggulan timnya pada menit kelima babak kedua ketika ia melepaskan tendangan melengkung ke sudut jauh gawang dari luar kotak penalti.

Pemain Kanada David Junior Hoilet mencetak gol dengan proses yang nyaris serupa lima menit kemudian, namun "The Reggae Boyz" mampu mempertahankan keunggulan untuk mencapai semifinal Minggu di Rose Bowl.

Pertandingan itu akan menjadi ulangan final 2015, yang dimenangi Meksiko dengan skor 3-1 untuk mengangkat trofi Piala Emas ketujuh mereka.

Kosta Rika akan berhadapan dengan tuan rumah AS pada semifinal pertama di Dallas, Texas, pada Sabtu.

Final akan dimainkan di Santa Clara pada 26 Juli.(H-RF)