Ketahanan energi masih program utama Sumsel 2018

id minyak bumi, gas alam, Alex Noerdin, batu bara, perekonomian daerah, pembangunan nasional

Ketahanan energi masih program utama Sumsel 2018

Ilustrasi (ANTARA FOTO/Oky Lukmansyah)

Palembang (Antarasumsel.com) - Ketahanan energi masih menjadi salah satu program utama Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan pada 2018, karena potensinya di daerah ini sangat besar.

Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin di Palembang, Jumat mengatakan, memang Sumsel kaya akan potensi energi baik minyak dan gas maupun batu bara, sehingga pada tahun depan masih menjadi salah satu program utama dalam membangun dan mengembangkan perekonomian daerah.

Jadi potensi yang ada itu harus dimaksimalkan pemanfaatannya, terutama untuk menjadikan Sumsel sebagai daerah berbasis energi, ujar gubernur.

Memang, lanjut gubernur, potensi energi yang ada tersebut harus dimanfaatkan terutama untuk kepentingan masyarakat dan daerah.

Sementara, selain ketahanan energi pihaknya juga tetap mengutamakan program kesehatan, pendidikan dan perumahan, karena juga menyangkut kepentingan dan hajat orang banyak.

Bahkan, lanjut dia, program tersebut telah disamapaikan secara nasional saat Musyawarah rencana pembangunan nasional di Jakarta beberapa hari lalu.

Oleh karena itu program tersebut perlu didukung bersama sehingga Sumsel diharapkan semakin maju dan berkembang, kata dia.

Sebelumnya Kepala Bappeda Sumsel Ekowati Retnaningsih mengatakan, usaha kecil dan menengah di daerah ini juga akan diutamakan memanfaatkan sumber energi yang ada.

Hal ini karena potensi energi di Sumsel cukup besar sekaligus bila dimaksimalkan dapat meningtkatkan kesejahteraan masyarakat, katanya tanpa menyebutkan berapa besar potensi energi tersebut.***1***



(T.U005/B/M033/M033) 28-04-2017 16:11:08