Bappeda: Musrenbang kecamatan bahas pengembangan potensi wisata

id Perencanaan Pembangunan Daerah, pengembangan, potensi wisata lokal, Pembangunan, Zulkarnain

Bappeda: Musrenbang kecamatan bahas pengembangan potensi wisata

Ilustrasi- .(Ist)

Rejang Lebong (Antarasumsel.com) - Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu, menyatakan pengembangan potensi wisata lokal dibahas pada Musyawarah Rencana Pembangunan per kecamatan di daerah itu.

Kepala Bappeda Rejang Lebong Zulkarnain, dihubungi di Rejang Lebong, Minggu, mengatakan pembahasan pengembangan potensi wisata di masing-masing kecamatan ini terungkap dalam pembahasan Musrenbang yang digelar dalam 15 kecamatan di daerah itu.

"Salah satu contohnya ialah rencana Pemkab Rejang Lebong yang akan mengembangkan potensi wisata Air Terjun Batu Betiang di Kecamatan Bermani Ulu Raya, didukung sepenuhnya oleh kalangan warga yang diundang dalam Musrenbang di kecamatan itu," katanya.

Dalam pembahasan Musrenbang di Kecamatan Bermani Ulu Raya tersebut kalangan warga setempat berharap pengembangan kawasan wisata baru ini nantinya bisa terlaksana dalam waktu cepat sehingga dapat meningkatkan pendapatan warga melalui berbagai bidang usaha seperti jasa ojek, perdagangan dan lainnya.

Kalangan warga ini tambah dia, memberikan dukungannya agar Air Terjun Batu Betiang yang berada di Dusun Merasi, Desa Babakan Baru, Kecamatan Bermani Ulu Raya ini nantinya menjadi lokasi wisata andalan sehingga bisa menjadi tujuan wisata turis lokal maupun luar negeri.

Air Terjun Batu Betiang itu sendiri saat ini sudah banyak didatangi pengunjung baik dari Rejang Lebong, Kota Bengkulu bahkan warga dari luar Provinsi Bengkulu.

Objek wisata yang berada dalam kawasan Taman Nasional Kerinci Seblat (TNKS) diyakini bisa menjadi tujuan wisata andalan Rejang Lebong dan mendukung dunia kepariwisataan di Bengkulu, apalagi pihak BB-TNKS sendiri sudah memberikan izin pengembangannya oleh Pemkab Rejang Lebong dengan sistem pengelolaannya melalui pihak ketiga.

Sebelumnya Plt Kadis Pekerjaan Umum Kabupaten Rejang Lebong, Selamet Riadi mengatakan, pada tahun ini pihaknya akan membuka jalan untuk pengembangan kawasan wisata Air Terjun Batu Betiang dengan panjang 7 KM.