Kodam Sriwijaya siap cegah kebakaran hutan

id hutan, lahan, kebakaran, Kodam II/Sriwijaya, kabut asap, siaga kebakaran hutan, Mayor Jenderal TNI Sudirman, posko tni

Kodam Sriwijaya siap cegah kebakaran hutan

Lambang Kodam II/Sriwijaya. (Istimewa)

Palembang (Antarasumsel.com) - Kodam II/Sriwijaya siap mencegah kebakaran hutan dan lahan dengan menyiagakan anggota agar daerah itu tidak terjadi kabut asap.

Pangdam II/Sriwijaya Mayor Jenderal TNI Sudirman di Palembang, Jumat mengatakan, pihaknya menurunkan anggota untuk mencegah agar tidak terjadi kebakaran hutan dan lahan.

Bahkan pihaknya mendirikan posko untuk mencegah supaya tidak terjadi kebakaran hutan dan lahan, ujar dia.

Anggota yang disiagakan itu antara lain memadamkan titik api bila mulai nampak, kata Pangdam.

Dia mengatakan, selain itu juga melakukan pemantauan untuk mengetahui titik panas bila timbul.

Bukan itu saja tetapi pihaknya rutin melaksanakan koordinasi dengan masyarakat setempat, kata dia.

Semua itu dilakukan supaya daerah ini tidak terjadi kabut asap akibat kebakaran hutan dan lahan seperti pada 2015, ujar Pangdam.

Sebelumnya Gubernur Sumsel Alex Noerdin mengatakan, pihaknya terus menyiagakan anggota untuk mengantisipasi supaya kebakaran hutan dan lahan tidak terjadi.

Pihaknya juga membentuk desa peduli api untuk mencegah terjadinya kabut asap tersebut, ujar Gubernur Alex Noerdin.

Selain itu mendirikan pos siaga terutama di daerah rawan kebakaran hutan dan lahan, tambah dia.