KPU uji coba penghitungan suara Pilkada

id kpu, kpu muba, pilkada muba

KPU uji coba penghitungan suara Pilkada

Komisi Pemilihan Umum (Antarasumsel.com/Grafis/Ist/Ang)

Palembang (Antarasumsel.com) - Komisi Pemilihan Umum melakukan uji coba penghitungan suara yang kedua untuk pemilihan kepala daerah Kabupaten Musi Banyuasin, Sumatera Selatan pada pertengahan Februari mendatang.

"Pada Jumat ini, kita melakukan uji coba penghitungan suara yang kedua untuk pilkada di Musi Banyuasin," kata Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumatera Selatan, Heny Susantih saat dihubungi di Palembang, Jumat.

Menurut dia, untuk uji coba penghitungan suara yang pertama sudah dilaksanakan pada 21 Desember 2016.

Dengan adanya hal itu maka saat pemungutan suara pada pilkada Musi Banyuasin nanti masyarakat sudah bisa mengetahui hasilnya, katanya.

Ia mengatakan, untuk penetapan hasil pemungutan suara pada pilkada Musi Banyuasin nanti tentunya masih secara manual.

Sebagaimana diketahui pada pilkada Musi Banyuasin diikuti dua pasangan calon bupati-wakil bupati, Dodi Reza Alex-Beni Hernedi dari jalur partai politik dan Amiri Aripin-Ahmad Toha dari jalur independen.

Sementara lanjutnya untuk daftar pemilih tetap (DPT) pada pilkada Musi Banyuasin yang ditetapkan 6 Desember lalu sebanyak 464.909 orang.

Pada tahun 2017 di Sumatera Selatan hanya ada satu daerah yang melaksanakan pilkada, yaitu Kabupaten Musi Banyuasin. Selanjutnya tahun 2018 ada sembilan kabupaten/kota dan pilkada gubernur.