Polres Ogan Komering Ulu tilang 753 pengendara

id tilang, razia, polantas, polisi, oku, pengendara motor, mobil, operasi zebra

Polres Ogan Komering Ulu tilang 753 pengendara

Razia kendaraan. (Foto Antarasumsel.com/ Evan Ervani/15)

Baturaja (Antarasumsel.com) - Kepolisian Resor Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan, selesai menggelar Operasi Zebra Musi 2016 dengan menilang sebanyak 753 pengendara karena melanggar peraturan lalu lintas.

"Hasil Operasi Zebra Musi tahun 2016 yang digelar selama 14 hari mulai dari 16-29 November 2016, jumlah tilang atau bukti pelanggaran sebanyak 753 dan jumlah teguran 191. Jadi totalnya sebanyak 944 pelanggaran," kata Kapolres Ogan Komering Ulu (OKU), AKBP Leo Andi Gunawan di dampingi Kasat Lantas, AKP Candra Kirana di Baturaja, Minggu.

Selama 14 hari pelaksanaan Operasi Zebra Musi, petugas di lapangan menyita sejumlah barang bukti dalam melakukan penindakan hukum berupa Surat Izin Mengemudi (SIM), Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) dan unit kendaraan bermotor.

"Barang bukti yang kita sita 145 lembar SIM, 541 lembar STNK dan 67 unit kendaraan bermotor roda dua dan roda empat, total barang bukti yang disita 753," ungkapnya.

Sementara untuk angka kecelakaan pada Operasi Zebra Musi tahun ini, petugas mencatat satu kejadian kecelakaan yang mengakibatkan satu orang korban meninggal dunia serta kerugian materi sebesar Rp500 ribu.

Operasi Zebra adalah operasi kepolisian yang dilaksanakan setiap tahun sekali dalam rangka cipta kondisi menjelang operasi lilin untuk menekan pada penegakan hukum dalam rangka pencegahan, edukasi, serta membangun budaya tertib berlalu lintas.

Dengan upaya tersebut, diharapkan tercipta keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas yang dinamis dan mendukung setiap aktivitas masyarakat.

"Yang jelas dengan operasi ini masyarakat lebih tertib dalam penegakan hukum dan menaati peraturan lalu lintas," katanya.

Dia mengajak warga agar menjadi pelopor keselamatan lalu lintas dan bagi masyarakat belum punya SIM diimbau segera membuat. "Apalagi saat ini Satlantas Polres OKU sedang menggalakan Program pelayanan SIM sampai ke desa-desa," katanya.