Jabar juara umum cabang atletik peparnas

id peparnas, juara umum perpanas, atletik

Jabar juara umum cabang atletik peparnas

Atlet atletik (Foto Antarasumsel.com/14/Deden)

Bandung (ANTARA Sumsel) - Tim atletik Jawa Barat menjadi juara umum pada nomor pertandingan atletik Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) 2016 Jabar yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Kota Bandung, Sabtu.

Tim Jabar meraih 66 medali emas, 43 perak dan 32 medali perunggu. Selain itu Jabar tampil konsisten memimpin perolehan medali dalam tujuh hari pertandingan atletik sejak 16 Oktober 2016.

Sementara itu tim  Jawa Tengah  berada di posisi kedua dengan 29 emas, 34 perak, dan 23 perunggu.

Tuan rumah Jawa Barat memastikan dominasinya dengan meraih  perlombaan hari terakhir dengan meraih  enam medali emas tambahan . Emas Jabar dipersembahkan oleh  Farid Surdin F12 tolak peluru, Asep Sunandar F 13 tolak peluru, Nandang Wahyudin lari 1500 T 53, Marcelinus f56 lembing, Estafet 4x100 T54+ putri, Estafet t42-47 putra.

"Luar biasa perjuangan atlet-atlet Jabar. Ya seperti apa yang dipesankan oleh Pak Gubernur (Ahmad Heryawan) kalau target meleset itu harus ke atas, bukan ke bawah, jadinya kan melesat,"  kata pelatih atletik Jabar Yandi Sofyan.

Keberhasilan Jawa Barat (Jabar) menjadi juara umum di cabang olahraga atletik disambut suka cita oleh para atlet, tim pelatih, dan ofisial tim.    
Menurut dia, para atlet Jabar tampil konsisten sejak hari pertama hingga terakhir sehingga tidak seharipun terkejar kontingen daerah lain.    
Yandi mengatakan, motivasi untuk bisa membuktikan diri bahwa mereka bisa berprestasi untuk daerahnya pun, menjadi salah satu kunci kesuksesan yang diraih oleh atletik Jabar pada Peparnas XV/2016. Selain itu, ia pun mengatakan bahwa tim pelatih pun selalu memberikan masukan dan spirit kepada atlet-atlet Jabar.

"Para atlet  memang memiliki tekad yang sangat besar untuk bisa meraih Jabar Kahiji. Selain itu, mereka juga punya rasa optimisme yang tinggi, bahwa mereka bisa mencapai target yang sudah dicanangkan," kata Yandi.

Selain berhasil merebut gelar juara umum, pada ajang Peparnas XV/2016 ini atletik Jabar berhasil mengukir sejarah, dalam hal raihan medali emas.

"Ini perolehan medali emas cabang atletik Peparnas Jabar terbanyak, ya sebanyak 66 medali emas. Terkahir paling banyak di Peparnas Kaltim sebanyak 42 emas, di Riau bahkan hanya 19 medali,"  kata Yandi menambahkan.