Nilai tukar rupiah menguat jadi Rp13.009

id rupiah, nilai tukar rupiah

Nilai tukar rupiah menguat jadi Rp13.009

Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS menguat (Foto: antarasumsel.com/16/Parni)

Jakarta (ANTARA Sumsel) - Nilai tukar rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta Selasa pagi bergerak menguat sebesar 21 poin menjadi Rp13.009 dibandingkan sebelumnya di posisi Rp13.030 per dolar AS.

Kepala Riset NH Korindo Securities Indonesia Reza Priyambada di Jakarta, Selasa mengatakan menjelang diadakannya debat kandidat calon presiden Amerika Serikat, nilai tukar rupiah terlihat masih mampu bergerak menguat.

"Mata uang dolar AS cenderung terdepresiasi terhadap sebagian besar mata uang dunia menjelang debat pertama calon presiden. Kondisi itu memicu ketidakpastian sehingga berdampak negatif bagi mata uangnya," katanya.

Secara teknikal, lanjut dia, mata uang rupiah berpotensi terus menguat untuk bergerak di bawah level Rp13.000 per dolar AS.