Kodam Sriwijaya bekali mantan preman dengan keterampilan

id Kodam II/Sriwijaya, pelatiahan , preman, mantan preman, mantan preman mempunyai keterampilan

Kodam Sriwijaya bekali mantan preman dengan keterampilan

Lambang Kodam II/Sriwijaya. (Istimewa)

Palembang (ANTARA Sumsel) - Kodam II/Sriwijaya membekali para mantan preman dan pengangguran di Sumatera Selatan dengan berbagai keterampilan supaya mereka nantinya dapat hidup mandiri.

Pembekalan dengan dilatih keterampilan di antaranya kursus memperbaiki motor, mobil dan las selama satu bulan itu dilaksanakan di Resimen Induk Komando Daerah Militer di Kabupaten Lahat, kata Pangdam II/Sriwijaya Mayor Jenderal TNI Sudirman, Jumat.

Pangdam dalam amanatnya yang dibacakan Wadan Rindam Kolonel Inf Hardo Sihotang saat penutupan pelatihan itu mengatakan, para mantan preman dan pengangguran yang dilatih tersebut diharapkan mampu mandiri.

Selain itu juga diharapkan mampu menciptakan lapangan kerja di bidang keterampilan masing-masing.

Menurut Pangdam, tujuan diberikan pelatihan tersebut supaya mereka mampu mandiri dan berguna bagi masyarakat sekitar.

Memang, lanjut dia, untuk mencapai suatu kesuksesan memerlukan perjuangan sehingga jangan mudah berputus asah bila mencari dan menciptakan lapangan kerja.

Keberhasilan seseorang dimulai dari bawah dan itu juga menciptakan jiwa yang kuat.

Ia berharap, sebanyak 125 mantan preman dan pengangguran yang dibina itu nantinya menjadi warga mandiri dan bermanfaat bagi masyarakat.

Selain mendapatkan pelatihan keterampilan, para mantan preman dan penangguran tersebut juga diberikan pengetahuan tentang wawasan kebangsaan.

Pembekalan keterampilan dan wawasan kebangsaan itu supaya generasi penerus termasuk mantan preman dan pengangguran semakin cinta tanah air, katanya
(U005)