Pembangunan Jembatan Musi VI Palembang sesuai rencana

id jembatan musi vi, pembangunan embatan, pembangunan, infrastruktur, walikota palembang, harnojoyo

Pembangunan Jembatan Musi VI Palembang sesuai rencana

Pekerja melakukan pengerjaan tiang pancang pembangunan jembatan musi VI ditengah sungai musi Palembang, Sumatera Selatan, Kamis (28/7). (Foto Antarasumsel.com/Nova Wahyudi/16/den)

Palembang (ANTARA Sumsel) - Wali Kota Palembang Harnojoyo mengatakan pembangunan jembatan alternatif Musi VI yang berlangsung sepanjang 2016 ini berjalan sesuai rencana.

"Melihat perkembangan pembangunan berjalan sesuai rencana, Jembatan Musi VI dapat selesai sesuai target akhir 2017, kata Harnojoyo, di Palembang, Senin.

Menurut dia, pembangunan jembatan tersebut berjalan sesuai rencana berkat dukungan dari semua pihak dan lapisan masyarakat.

Dukungan tersebut diharapkan dapat terus diberikan kepada jajaran Pemkot Palembang dan Pemprpv Sumatera Selatan yang sekarang ini terus berupaya melakukan pembenahan dan penambahan infrastruktur untuk persiapan menjadi tuan rumah Asian Games 2018.

Penambahan jembatan yang membelah Sungai Musi untuk menghubungkan wilayah Seberang Ulu dan Seberang Ilir sangat dibutuhkan karena Jembatan Ampera yang berada di tengah-tengah Kota Palembang sudah sangat padat arus lalu lintasnya bahkan sering terjadi kemacetan.

Selain Jembatan Musi VI, di dalam kota ini juga sedang berlangsung pembangunan Jembatan Musi IV yang ditargetkan selesai sebelum pelaksanaan Asian Games 2018, katanya.

Dia menjelaskan, pembangunan jembatan penghubung antara Seberang Ulu dan Seberang Ilir itu menggunakan dana APBD dan APBN lebih dari Rp300 miliar.

Dengan adanya dua jembatan alternatif itu, diharapkan kendaraan tidak lagi menumpuk di Jembatan Ampera, karena warga kota yang akan melakukan aktivitas di wilayah Seberang Ulu dan Seberang Ilir dapat menggunakan Jembatan Musi VI dan Musi IV.

Selain itu, keberadaan kedua jembatan baru tersebut diharapkan dapat memperlancar arus lalu lintas dari Bandar Udara Internasional Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II Palembang menuju pusat tempat kegiatan olahraga Jakabaring Palembang, kata Wali Kota Harnojoyo.