PTBA bantu kendaraan operasional Asian Games

id ptba, bukit asam, csr, bantu kendaran operasional dukung asian games, asian games 2018

PTBA bantu kendaraan operasional Asian Games

Lapangan Tennis di Jakabaring Sport City yang dibangun PT.Bukit Asam. (FOTO ANTARA/Eriek)

...Selain memberikan bantuan kendaraan PTBA juga membantu pembangunan lapangan tenis di Jakabaring Palembang...
Palembang (ANTARA Sumsel) - Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan mendapat bantuan kendaraan dari PT Bukit Asam untuk operasional Asian Games 2018.

Bantuan kendaraan dari program Corporate Social Responsibility itu diterima Gubernur Sumsel H Alex Noerdin di Palembang beberapa waktu lalu.

Gubernur di Palembang, Selasa mengatakan, kendaraan tersebut nantinya akan digunakan untuk operasional pesta olahraga internasional mendatang.

Namun, sebelum Asian Games berbagai jenis kendaraan tersebut akan dibagikan pada kabupaten dan kota untuk kebutuhan operasional.

Kabupaten Ogan Komering Ilir dan Musi Banyuasin, misalnya, mereka membutuhkan kendaraaan operasional dalam pencegahan kebakaran hutan dan lahan.

Begitu juga Badan Penanggulangan Bencana Daerah Sumsel juga membutuhkan kendaraan operasional sehingga mobil tersebut akan digunakan di sana, ujar gubernur.

Sebenarnya program CSR tersebut sudah tercatat di APBD Sumsel dan untuk tahun ini diberikan dalam bentuk kendaraan karena itu sangat dibutuhkan.

Selain memberikan bantuan kendaraan PTBA juga membantu pembangunan lapangan tenis di Jakabaring Palembang.

Lapangan tenis sistem buka tutup itu juga dapat digunakan untuk gedung pertemuan termasuk pertunjukan musik, tambah dia.

Sementara Sekretaris PT BA Joko Pramono mengatakan, bantuan kendaraan tersebut untuk mendukung Asian Games agar berlangsung sukses.

Selain membantu kendaraan pihaknya juga membangun lapangan tenis multi fungsi yang juga untuk kebutuhan pesta olahraga internasional mendatang, tambah dia.