Pengusaha Tiongkok akan kunjungi pasar tradisional Sumsel

id pengusaha muda, pengusaha tiongkok, asisten kesra sumsel, ahmad najib, pasar tradisional

Pengusaha Tiongkok akan kunjungi pasar tradisional Sumsel

Ilustrasi. (Foto Antarasumsel.com/14/Feny Selly)

Palembang (ANTARA Sumsel) - Pengusaha muda dari Tiongkok akan mengunjungi pasar tradisional di Sumatera Selatan untuk melihat perkembangan ekonomi yang ada di daerah ini.

Pemuda asal Tiongkok itu akan melihat kondisi ekonomi pada pasar tradisional yang ada sehingga dapat dijadikan pelajaran dalam melakukan usaha, kata Asisten Kesra Setda Pemprov Sumsel, Ahmad Najib saat menerima pengusaha muda Tiongkok di Palembang, Jumat.

Bahkan, lanjut dia, pemuda Tiongkok yang telah berhasil mengembangkan usaha itu nantinya akan bertukar pengalaman dalam memasarkan hasil usahanya.

Oleh karena itu kedatangan pengusaha muda tersebut harus dimanfaatkan daerah ini dengan sebaik-baiknya terutama untuk belajar, ujar dia.

Sementara Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Sumsel, Yusuf Wibowo mengatakan, nantinya para pemuda Tiongkok ini juga akan berkunjung ke destinasi wisata seperti Pulau Kemaro.

Utusan dari Tiongkok itu juga akan berdiskusi dengan HIPMI, pelaku industri termasuk Karang Taruna untuk membahas potensi ekonomi yang ada agar semakin berkembang, ujar dia.

Wakil Ketua Pemuda Tiongkok Ms Wang Hongyan mengatakan, agenda pertukaran pemuda ini diharapkan nantinya ada sesuatu bentuk kerja sama dihasilkan antar negara.

Sumsel memang cukup maju karena pada 2018 daerah itu akan menjadi tuan rumah Asian Games, tambah dia.

Pertukaran pemuda Indonesia dengan sejumlah negara itu merupakan salah satu program yang dimiliki Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora). (U005)