Pemkot undang swasta kelola bungalow Pulau Kemaro

id pemkot palembang, bungalow, pulau kemaro, investor, investasi, wisata palembang

Pemkot undang swasta kelola bungalow Pulau Kemaro

Kawasan wisata Pulau Kemaro Palembang (Foto Antarasumsel.com/M. Deden Baihaqi/15)

Palembang, (ANTARA Sumsel) - Pemerintah Kota Palembang mengundang kalangan swasta untuk mengelola bungalow di kawasan wisata Pulau Kemaro yang sudah rampung dibangun sejak April 2015.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum Cipta Karya Kota Palembang Saiful di Palembang, Senin, mengatakan masuknya swasta diharapkan dapat mengoptimalkan pengembangan potensi Pulau Kemaro setelah adanya 10 bungalow.

"Pemkot mengharapkan ada pihak swasta yang tertarik, tapi jika tidak maka akan diserahkan ke badan usaha milik daerah," kata Saiful.

Ia mengatakan pembangunan 10 bungalow itu telah rampung sehingga ditargetkan dapat beroperasi penuh pada 2016.

"Saat ini tinggal menunggu utilitas tambahan, seperti instalasi listrik dan air. Jika ini selesai maka bungalow siap digunakan para wisatawan," kata dia.

Selain itu, Pemkot Palembang juga sedang membenahi dermaga di Pulau Kemaro untuk menunjang pencapaian target menjadi kawasan wisata sungai pertama di Indonesia.

"Semua dilakukan bertahap, dan tahun ini sudah dijalin kesepakatan dengan PT ITDC, perusahaan pengembang pariwisata perihal rencana pembangunan hotel di pinggir Sungai Musi, dan pengembangan kawasan pariwisata, termasuk Pulau Kemaro," ujar dia.

Sebelumnya, Pemkot Palembang membangun 10 bungalow di Pulau Kemaro dengan menelan dana APBD sebesar Rp4,8 miliar, atau masing-masing bungalow membutuhkan dana Rp480 juta.

Pembangunan sektor pariwisata menjadi fokus pemkot untuk menunjang peran Kota Palembang sebagai tuan rumah Asian Games ke-18 tahun 2018 bersama DKI Jakarta.