SMKN Lubuklinggau dua kali juara tingkat provinsi

id lubuklinggau, smkn 2 lubuklinggau, smk, juara tingkat provinsi, juara pusat informasi, juara konseling, robot stock

SMKN Lubuklinggau dua kali juara tingkat provinsi

Ilustrasi (Antarasumsel.com/Grafis/Aw)

Lubuklinggau, (ANTARA Sumsel) - Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 2 Lubuklinggau, Sumatera Selatan, pada 2015 dua kali meraih prestasi tingkat provinsi yaitu juara Pusat Informasi dan Konseling, serta Robot Stock.

Dalam lomba Pusat Informasi dan Konseling SMKN itu menjadi juara dua, Robot Stock menjadi juara pertama tingkat provinsi, kata Pelaksana Harian Kepala Dinas Pendidikan Kota Lubuklinggau Agus Sugianto, Selasa.

Ia mengatakan lomba Robot Stock dan pelajar tergiat diraih pada kegiatan HUT Pramuka ke-54 di Palembang belum lama ini.

Juara II Pusat Informasi dan Konseling tingkat provinsi diraih padan puncak peringatan Hari Keluarga Nasional XXII Sumatera Selatan tahun 2015. 

Secara bertahap dunia Pendidikan di Kota Lubuklinggau terus mengukir prestasi termasuk meraih dua Pusat Informasi dan Konseling (PIK) Remaja tingkat provinsi tahun ini.

Penilaian PIK dilakukan oleh tim Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKKBN) Provinsi Sumsel. Mereka mengecek kegiatan sekolah dalam satu tahun dengan memperhartikan tiga hal penting terkait informasi pemahaman mengenai seks bebas, HIV/Aids dan narkoba.

"Alhamdulillah anak didik kita rata-rata mengetahui pemahaman tentang apa itu HIV/Aids, seks bebas, dan narkoba," jelasnya.

Pada PIK Remaja 2015 sebelumnya SMKN 2 menjadi juara pertama tingkat Kota Lubuklinggau setelah menyisihkan peserta dari beberapa sekolah ternama di wilayah itu.

"Kita akan introspeksi dan berbenah prestasi untuk persiapan tahun depan agar dapat menjadi juara pertama," ujarnya.

Pembina Pramuka dan LKS SMKN 2 Lubuklinggau Syaiful Fahmi keberhasilan anak didiknya merupakan buah dari kerja keras kepala sekolah dan para dewan guru.

"Anak didik itu semuanya mempunyai semangat yang begitu besar untuk mengukir prestasi dan mengharuman nama sekolah," ujarnya.