Produksi ikan patin Banyuasin 39 ton

id patin, produksi ikan air tawar

Produksi ikan patin Banyuasin 39 ton

Hasil budidaya ikan air tawar (Foto:antarasumsel.com/Ivan)

Palembang (ANTARA Sumsel) - Produksi ikan patin dan ikan lele di Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan sebanyak 39 ribu ton pertahun sehingga bisa memenuhi kebutuhan masyarakat.

Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan Banyuasin, Kosarodin dihubungi di Palembang, Kamis, mengatakan, pihaknya menggalakan kepada masyarakat untuk memelihara kolam-kolam ikan patin dan ikan lele.

Ia mengatakan, untuk ikan patin ini selain memenuhi kebutuhan masyarakat di daerah itu juga ada permintaan dari kabupaten tetangga seperti Kabupaten Musirawas dan Kota Lubuklinggau.

Banyuasin mempunyai hamparan kelompok budi daya ikan patin di Desa Sungai Rengit, Kecamatan Talang kelapa, ujarnya.

Kemudian, lanjutnya Banyuasin juga mempunyai satu desa yang memelihara ikan lele. Ikan lele itu banyak terdapat di Desa Rejodadi Kecamatan Sembawa, Kabupaten Banyuasin.

Sementara mengenai pasar ikan lele itu juga cukup menjanjikan dan saat ini kisaran harganya sekitar Rp13 ribu per kilogram, katanya.