Stok beras Bulog Sumsel 60 ribu ton

id beras, beras buog

Stok beras Bulog Sumsel 60 ribu ton

beras bulog (FOTO ANTARA)

Palembang (ANTARA Sumsel) - Stok beras di gudang Perum Bulog Divre Sumatera Selatan dan Bangka Belitung saat ini sekitar 60 ribu ton untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

"Stok berasnya sekarang hampir 60 ribu ton atau cukup hingga sembilan bulan ke depan," kata Kabid Pelayanan Publik Perum Bulog Divre Sumatera Selatan dan Bangka Belitung Abdul Basit di Palembang, Rabu.

Menurut dia, pihaknya terus melakukan pembelian beras di daerah-daerah sentra produksi beras di Sumsel

"Pengadaan beras yang dilakukan pada tahun 2015 sampai saat ini masih tetap jalan," katanya.

Ia mengatakan, untuk target pengadaan beras pada tahun 2015 ini sebanyak 90 ribu ton dan sudah tercapai.

Sementara mengenai beras untuk masyarakat miskin (raskin) ia menyatakan kalau Bulog menyediakan beras untuk masyarakat miskin dan warga Sumsel.

"Insya Allah masih tetap jalan raskin ini dan jatah yang diberikan sebanyak 15 kilogram per rumah tangga sasaran (RTS)," tuturnya.

Mengenai musim kemarau yang terjadi sekarang, ia menyampaikan pihaknya juga sudah siap melakukan operasi pasar beras kalau memang dibutuhkan.

"Kita juga menyarankan masyarakat atau pemerintah daerah untuk mengambil raskin ini secepatnya guna meredam harga beras," katanya.

Pengambilan raskin itu secepatnya supaya bisa mencegah kenaikan harga kebutuhan pokok tersebut, tambahnya.